Gubernur Sutarmidji Gelar Open House bersama Masyarakat Kalbar

Pontianak I Detikkasus.com – Perayaan Hari Raya Idul Fitri 1444 H Tahun 2023 ini sedikit berbeda dari tahun – tahun sebelumnya karena pandemi covid 19, dimana Gubernur Kalimantan Barat, H. Sutarmidji, S.H., M.Hum. menggelar open house di Pendopo Gubernur Kalimantan Barat Jalan A.Yani Pontianak, Sabtu (22/4/2023).

Gubernur Kalbar beserta keluarga dan jajaran menyambut kedatangan masyarakat dari berbagai kalangan yang berbondong-bondong untuk bertemu dan menghadiri acara tersebut. Mulai dari menikmati makanan khas idul fitri hingga berfoto bersama orang nomor satu di kalbar ini tak disia – siakan oleh masyarakat dan kerabat untuk mengenang momen kebersamaan yang indah ini.

Baca Juga:  Tenaga Ahli PMD LABUSEL Bungkam, Mendes PDTT Mampukah Menyikapinya

Tampak hadir pada suasana kekeluargaan tersebut Anggota Komisi II DPR RI, Drs. Cornelis, M.H., beserta istri, Anggota Komisi V DPR RI, H. Syarif Abdullah Alkadrie, S.H., M.H., Forkopimda Provinsi Kalimantan Barat beserta jajaran, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat.

Baca Juga:  Gubernur Sutarmidji Siap Tindak Tegas Pemberi Antibiotik Tanpa Resep Dokter

Seperti kita ketahui, pelaksanaan open house di Pendopo Gubernur Kalimantan Barat dilaksanakan selama 2 hari yang dimulai pada pada tanggal 22 – 23 April 2023. Adapun menu disiapkan yang dapat disantap oleh semua kalangan masyarakat yakni Roti cane, sate, mie ayam, bakso, pempek dan Che hun tiaw.

Baca Juga:  Gubernur Sutarmidji Tinjau Progress Pembangunan Masjid Agung Singkawang

 

(Hadysa Prana)

Sumber : Biro Adpim Setda Prov Kalbar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *