Lampung Utara | Detikkasus.com -, Wakil Bupati Lampung Utara, Ardian Saputra meninjau lokasi banjir diwilayah Rawa Karya, Kelurahan Kota Alam, Kecamatan Kotabumi Selatan.
Dalam kunjungannya, Wabub Ardian juga sempat memberikan bantuan ke sejumlah warga Rawa Karya yang terkena banjir, Rabu (9/11/2022).
Wabub Lampura, Ardian Saputra mengatakan, pemerintah daerah akan segera melakukan berbagai upaya untuk menanggulangi bencana banjir yang hampir setiap tahunnya menimpa warga Rawa Karya.
Langkah pertama, ujar Wabub, Pemkab Lampura akan segera melakukan normalisasi di sungai Way Sesah.
”Penyebab banjir itu dikarenakan sungkai Way Sesah terjadi pendangkalan. Mungkin dengan langkah normalisasi akan memberikan solusi yang terbaik, ”kata dia.
Dijelaskan Wabub, Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Lampura bersama dengan TNI dan Polri akan terus siaga dilokasi untuk terus memantau perkembangannya.
Sebab, menurut Ardian, beberapa hari terakhir curah hujan di Kabupaten Lampung Utara cukup tinggi.
” Dikhawatirkan banjir yang masuk ke pemukiman warga mengalami kenaikan lagi,”pungkasnya.
Dilokasi, selain Wabub Ardian, tampak hadir Dandim 0412/Lampung Utara, Letkol Inf Andi Sultan, Plt Kadis PUPR Sukatno, Kepala BPBD Nozi Efialis, Sekertaris Kominfo, Luzirwan, Kasat Pol-PP Firmasyah, Kabag Kesra Apriyadi.
( Ld/adv)