Airlangga Ajak Gabung, Demokrat Menghargai Dan Ingin Berkomunikasi Dengan Siapapun

Sabtu, 22 Oktober 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com|JATENG & DIY

Jakarta – Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengajak para ketua umum partai yang hadir di HUT ke-58 Partai Golkar untuk bergabung dalam Koalisi Indonesia Bersatu (KIB). Apakah Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) yang hadir langsung dalam acara tersebut menerima ajakan Golkar?

Yang jelas Demokrat juga ingin berkomunikasi dengan siapa pun, kami menghormati Golkar dan juga KIB (Koalisi Indonesia Bersatu) yang sudah terbangun sebelumnya,” kata AHY di Hall C, Jiexpo Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (21/10/2022).

AHY menerangkan pihaknya menjalin komunikasi baik dengan seluruh partai politik. Akan tetapi, Demokrat, kata AHY, saat ini tengah menjalin komunikasi intensif dengan Partai NasDem dan juga PKS.

Baca Juga:  Inspektorat Segera Croscek Kelapangan Atas Dugaan-Dugaan Yang Telah Terbit Di Detik Kasus

Komunikasi kami juga cukup baik dengan semua, kami sendiri berkomunikasi yang intensif dengan partai-partai yang ada, sama NasDem dan PKS,” ujar AHY.

AHY lalu berbicara dewasa kini, tidak mudah membangun koalisi untuk bisa mencalonkan presiden dan wakil presiden. Apalagi, sambung AHY, presidential threshold juga cukup tinggi yakni 20 persen.

Tentunya ini semua dalam semangat terus menghadirkan energi positif menuju Indonesia baik 2024 dan mendatang, Demokrat ingin ngambil peran di situ. Ya tentunya saya tidak bisa mengatakan apakah sudah definitif dan sebagainya,” tutur AHY.

“Politik adalah politik, selalu mungkin terjadi ketika presidential threshold itu 20 persen, cukup tinggi dan tidak selalu mudah untuk membangun koalisi mencapai 20 persen suara, yang bisa menghadirkan suatu pasangan calon presiden maupun calon wakil presiden,” Tambah dia

Baca Juga:  KORBAN MENINGGAL SEKETIKA, SETELAH TERBENTUR BAK MOBIL TRUK, FUSO DARI ARAH YANG BERLAWANAN.

Meski diakui cukup sulit lantaran ketentuan presidential threshold, namun AHY tetap optimis. “Tetapi Demokrat punya optimisme, insyaAllah itu akan terbentuk dan pada akhirnya juga bisa
disampaikan kepada rakyat,” ujar AHY.

Lebih lanjut, AHY mengaku menyambut baik ajakan Airlangga tersebut. Hal itu, kata AHY, semata-mata sebagai upaya untuk meniti perjalanan ke depan.

Semua kita anggap baik, semua adalah upaya untuk meniti perjalanan ke depan , saya anggap baik semuanya itu,” Ungkapnya

Baca Juga:  Rutin Turun ke Bawah di Pagi Hari, Wujudkan Pelayanan Prima Kepada Masyarakat

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyampaikan pidato politik dalam rangka HUT Partai Golkar ke-58. Dalam pidatonya, Airlangga mengajak para ketua umum partai bergabung dengan Partai Golkar.
“Yang malam ini siap gabung, kita teken-teken,” ucap Airlangga di Hall C, Jiexpo Kemayoran, Jakarta Pusat, malam ini.

Airlangga menegaskan bahwa Partai Golkar bersama PPP dan PAN telah memiliki tiket untuk mencalonkan diri sebagai Presiden dan Wakil Presiden dalam kontestasi Pemilu 2024 mendatang.

Tiketnya kalau nonton bola tiketnya premium Pak Presiden di atas batas minimal tapi kalau dibantu oleh temen ketua di depan tiket premium ini berubah jadi VIP Pak Presiden,” ujar Airlangga.

(Red)

Berita Terkait

Kondisi Tiang Listrik Rusak, Respon Cepat PLN ULP Kualatungkal segera Kroscek Lokasi untuk Perbaikan
MPW Pemuda Pancasila Jateng Gelar Rakorwil, Seluruh Ketua Bidang dan Ketua MPC Hadir
Peristiwa Naas!! Akibat Angin Kencang Pohon Kelapa Tumbang, Timpa rumah milik warga Pekon Teba Bunuk, Kotaagung Barat.
Warga Berencana Melapor ke Polisi, Diduga Nama dan Tanda Tangan Dipalsukan untuk Kredit di BPR Weleri Makmur
Listrik Hotel Rivoli Kualatungkal Padam saat Acara, Manajement Hotel: Kami berikan Kompensasi Potongan Harga
Adi Setijawan: Apresiasi Keputusan Pemkot Semarang Batalkan Kenaikan E-Restribusi di Pasar Burung Karimata
Dr. H. AM Juma’i SE., MM Ketua FKSB Angkat Bicara Terkait Kenaikan E Retribusi
Terimakasih Kepada Bapak Dr. H. Budiyono SH.,MH ;Yang Telah Memberikan Karpet,Sajadah Dan Bantuan Paving Untuk Masjid AT-TAQWA

Berita Terkait

Minggu, 27 Oktober 2024 - 15:23 WIB

Kondisi Tiang Listrik Rusak, Respon Cepat PLN ULP Kualatungkal segera Kroscek Lokasi untuk Perbaikan

Kamis, 24 Oktober 2024 - 06:32 WIB

MPW Pemuda Pancasila Jateng Gelar Rakorwil, Seluruh Ketua Bidang dan Ketua MPC Hadir

Sabtu, 12 Oktober 2024 - 21:12 WIB

Peristiwa Naas!! Akibat Angin Kencang Pohon Kelapa Tumbang, Timpa rumah milik warga Pekon Teba Bunuk, Kotaagung Barat.

Jumat, 11 Oktober 2024 - 16:39 WIB

Warga Berencana Melapor ke Polisi, Diduga Nama dan Tanda Tangan Dipalsukan untuk Kredit di BPR Weleri Makmur

Selasa, 8 Oktober 2024 - 09:57 WIB

Listrik Hotel Rivoli Kualatungkal Padam saat Acara, Manajement Hotel: Kami berikan Kompensasi Potongan Harga

Berita Terbaru

Uncategorized

Pemkab Bojonegoro Gelar Upacara Hari Sumpah Pemuda ke- 96 Tahun

Kamis, 31 Okt 2024 - 23:16 WIB