Polres Sekadau Lepas 60 Personel BKO Ke Kesatuan Masing-Masing

Jumat, 29 Juli 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sekadau-Kalbar | Detikkasus.com -, Sebanyak 60 personel Polres Sanggau dan Sintang yang dilibatkan dalam pengamanan pemungutan suara Pilkades Kabupaten Sekadau hari ini kembali ke Kesatuan masing-masing, Jum’at 29 Juli 2022.

Personel Polres Sanggau dan Sintang tersebut difungsikan sebagai BKO (Bawah Kendali Operasi) yang ditempatkan pada Polsek Sekadau Hilir, Sekadau Hulu, Nanga Taman dan Polsek Belitang.

Baca Juga:  Seputar Kalbar | Kepala UPTP2 wilayah Sekadau harapkan dukungan pemkab.

Keberadaan BKO ini bertujuan untuk memback up pengamanan pemungutan suara di TPS dan siap diterjunkan guna membantu pencegahan dan penanganan gangguan kamtibmas yang bisa terjadi kapan saja.

Sebelum kembali, Polres Sekadau terlebih dahulu menggelar apel pelepasan dan konsolidasi terkait hasil pelaksanaan tugas pengamanan dalam tahapan Pilkades serentak yang telah memasuki tahap pleno hasil penghitungan suara.

Baca Juga:  Polres Langsa Kembali Salur 100 Paket Sembako Dalam Membantu Masyarakat

Memimpin apel pelepasan tersebut, Wakapolres Sekadau Kompol M. Aminuddin mengucapkan terima kasih atas partisipasi dan kerjasama dalam menjaga dan memelihara kondusifitas keamanan.

“Terima kasih atas kerjasama dan partisipasi rekan-rekan. Selaku leading sector dalam pengamanan, kita telah berupaya sebaik mungkin untuk mendukung suksesnya gelaran Pilkades serentak,” kata Wakapolres Sekadau.

Baca Juga:  Kapolres Jombang bersama Forkopimda Kunjungi Keluarga Korban KRI Nanggala 402

Dijelaskan pula olehnya, pengamanan Pilkades serentak menjadi pengalaman dalam menghadapi agenda lain yang membutuhkan kehadiran Polri ditengah-tengah masyarakat.

“Selamat jalan dan kembali ke Kesatuan dengan selamat. Semoga tugas ini menjadi amal ibadah dan bekal pengalaman dalam agenda pengamanan berikutnya,” ungkap Wakapolres Sekadau.

.HADYSA PRANA

Sumber : Humas Polres Sekadau Polda Kalbar

Berita Terkait

Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus
Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon
Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes
Bersama Warga Pakunden, Koptu Slamet Prasetyo Kerja Bakti Bersihkan Kali Miri
Gebyar Festival anak indonesia sekabupaten cirebon
Pelantikan Pengurus Baru APPSI Cirebon: Menyongsong Era Baru Untuk Pemberdayaan Pedagang Pasar
Seminar Kebangsaan Muhammadiyah: Implementasi Pancasila sebagai Darul al-‘Ahdi Wasy Syahadah
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 7 Agustus 2024 - 18:14 WIB

Kunker Danrem 081 DSJ Kolonel Inf Rama Pratam ke Kodim 0808 Blitar

Jumat, 2 Agustus 2024 - 14:48 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiyakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon Detikkasus

Jumat, 2 Agustus 2024 - 13:42 WIB

Ibu Ning Wahyu Melantik Agus Subiakto Sebagai Ketua DPK APINDO Kota Cirebon

Kamis, 1 Agustus 2024 - 11:05 WIB

Polsek Talun Kembalikan Santri Al Bahjah Yang meninggalkan pondok tanpa ijin ke Ponpes

Rabu, 31 Juli 2024 - 18:11 WIB

Bersama Warga Pakunden, Koptu Slamet Prasetyo Kerja Bakti Bersihkan Kali Miri

Berita Terbaru

Berita Terkini

Sujadi Saddat Mangkir Lagi dari Panggilan Ke Dua Bawaslu

Kamis, 7 Nov 2024 - 22:04 WIB