Koramil 0808/20 Berikan bantuan pada warga Pra Sejahtera, Dalam rangka HUT TNI ke 72.

Selasa, 3 Oktober 2017

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Propinsi Jatim – Kabupaten Blitar, Senin (02/10) Wujud kepedulian sebagai seorang prajurit dalam memberikan bantuan pada masyarakat Pra Sejahtera, tak peduli itu bantuan berupa tenaga, pikiran maupun materi yang tentunya sangat dinantikan oleh semua pihak.

Hal ini dibuktikan oleh anggota Koramil 0808/20 yang dipimpin Kapten Kav. Agus Siswanto, dalam menjalin kebersamaan dan berbagi rasa dengan warga binaannya, tepatnya di wilayah Kecamatan Sananwetan Kota Blitar. yaitu dengan memberikan bantuan berupa kebutuhan rumah tangga yang bertujuan untuk sekedar membantu biaya hidupnya.

Kapten Kav. Agus Siswanto menjelaskan bahwa kegiatan ini sengaja dilakukan bersama anggota koramilnya, terkait dengan Hari jadi TNI yang ke 72, tepatnya tanggal 5 Oktober 2017, selain itu agenda kali ini juga merupakan kegiatan yang bertujuan ingin lebih mendekatkan diri bersama rakyat, bukankah semboyan kita adalah Bersama Rakyat TNI Kuat, maka wajar jika kita selalu ingin berbuat yang terbaik pada masyarakat, jelasnya.

Baca Juga:  TK Angkasa, Lakukan Masa Pengenalan di Lingkungan Military Haluoleo

Selanjutnya ia menyampaikan ada 7 kelurahan yang masuk dalam daerah binaannya yaitu kelurahan Sananwetan, Bendogerit, Gedog, Karangtengah, Plosokerep, Rembang dan Klampok. semua daerah tersebut dapat dikategorikan daerah yang adem ayem saja atau aman aman saja, katanya. hal ini dapat dilihat dari angka kriminalitas yang tergolong rendah padahal Sananwetan adalah daerah perkotaan.

Baca Juga:  Sertu Nuril hudaini Anggota Koramil 0816/12 Prambon menghadiri Undangan Kegiatan ILS di Wilayah

Menurutnya nanti warga kelurahan yang dianggap kurang mampu, akan mendapatkan bantuan walau tak semuanya yang mendapatkan bantuan tersebut, namun hal ini dirasa sudah dapat membuktikan apresiasi sebagai wujud rasa kepedulian TNI terhadap warga, disamping itu untuk tetap menjalin silaturahmi, agar kita bisa lebih dekat dan menyatu dihatinya, ungkapnya.

Banyak harapan yang disampaikan oleh warga agar TNI tetap solid dalam mengemban tugasnya sebagai pengayom, pelindung masyarakat dan benteng terakhir bangsa ini, dalam memberikan rasa aman, nyaman dan damai.

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Sudaji Tegur Warganya saat Mengendai Sepeda Motor Tanpa Menggunakan Helm

Ungkapan tersebut dapat dicuplik pada salah satu warga di RT. 04 RW. 14 Jl. Gang Timor No 21, Kel Sananwetan, sebut saja bapak Imam Solikin, yang dalam kesehariannya bekerja sebagai buruh serabutan, asal ada yang menyuruh tetap dilakoninya, terpenting baginya adalah halal, ia menceritakan sangat senang ketika ada pak Babinsa berkunjung ke rumahnya dan memberikan bantuan… lumayan pak buat tambah2 untuk kebutuhan hidup, smoga pak Tentara tetap menyatu bersama rakyat, harapnya. (Her/Yanu)

Berita Terkait

Tersangka Kasus Korupsi Oknum KAU Ternyata Lulus ADM Satpol PP Langsa 
Dr. Mawardi Siregar, MA: Merasa Dikudeta dan Dibunuh Karakter oleh Rektor IAIN Langsa
Komitmen Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup, Medco E & P Malaka Raih PROPER Predikat Biru Dari KLHK
Kasat Pol PP Berang, Karena Adanya Kibus Di Dalam Tubuh Sat-Pol PP Kota Langsa
APDESI, SAPA, Dan Mahasiswa Aceh, Bersatu Serukan Pengelolaan Gas 3 Kg Oleh BUMG.
Calon Walikota Dan Wakil Wali Kota Lhokseumawe, Serahkan Bantuan Pada Korban Kebakaran.
Kejati Aceh, Di Duga Tidak Bernyali Mengusut Temuan LHP-BPK, Terkait Indikasi Kasus Korupsi Di Pemkab Aceh Timur
Dalam Rangka Persiapan  Pil-Kada, PPK Nibong Lantik 161 KPPS 

Berita Terkait

Kamis, 7 November 2024 - 19:13 WIB

Tersangka Kasus Korupsi Oknum KAU Ternyata Lulus ADM Satpol PP Langsa 

Kamis, 7 November 2024 - 19:12 WIB

Dr. Mawardi Siregar, MA: Merasa Dikudeta dan Dibunuh Karakter oleh Rektor IAIN Langsa

Kamis, 7 November 2024 - 19:11 WIB

Komitmen Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup, Medco E & P Malaka Raih PROPER Predikat Biru Dari KLHK

Kamis, 7 November 2024 - 19:10 WIB

Kasat Pol PP Berang, Karena Adanya Kibus Di Dalam Tubuh Sat-Pol PP Kota Langsa

Kamis, 7 November 2024 - 19:09 WIB

APDESI, SAPA, Dan Mahasiswa Aceh, Bersatu Serukan Pengelolaan Gas 3 Kg Oleh BUMG.

Berita Terbaru