Detikkasus.com | Surabaya
Komandan Pasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Suherlan menyerahkan piala kepada pemenang lomba menembak Danpasmar 2 Cup di lapangan tembak internasional FX Soepramono Karang pilang Surabaya. Minggu (20/03/2022).
Lomba menembak Danpasmar 2 Cup telah selesai, dari lomba menembak pistol ladies perorangan juara 1 diraih Sertu Wenas dari Independent, juara 2 diraih Yuni dari Perbankin dan juara 3 diraih Letda Inti dari Dispsial.
Kategori menembak pistol eksekutif perorangan juara 1 diraih Serda Redi dari Marines Shooting Club (MSC) II, juara 2 diraih Praka Rio dari Baladika SC dan juara 3 diraih Sertu Angga dari MSC IV.
Pada lomba menembak pistol eksekutif beregu juara 1 diraih Baladika SC, juara 2 MSC II dan posisi ke 3 diraih oleh MSC III. Sedangkan pada lomba menembak pistol presisi putra beregu keluar sebagai juara pertama MSC Jakarta, juara 2 diraih Angkasa SC dan Baladika SC juara 3.
Pada lomba menembak pistol presisi putra perorangan juara 1 diraih oleh Serma Asep Mulyadi dari MSC Jakarta, juara 2 diraih oleh Kolonel Risahdi dari Koarmada II dan juara 3 diraih Serda Redi dari MSC Jakarta, sedangkan pada lomba menembak pistol presisi ladies perorangan juara 1 diraih Sertu Wenas dari MSC Jakarta, juara 2 diraih Sertu Azri dari AAL dan juara 3 diraih Letda Inti dari Dispsial
Pada lomba menembak senapan 400 M Tacctical Prone Mix Open juara 1 diraih Murodi dari Tribuana SC, juara 2 diraih Heru dari MSC Jakarta dan juara 3 diraih Armada Yudha dari Nanggala SC, dan pada lomba menembak Senapan 600 M Precition Rifle Series Skill juara 1 diraih Bernas dari Tribuana SC, juara 2 diraih Heru dari MSC Jakarta dan juara 3 diraih Selgimanto dari Tribuana SC
Lomba Berburu yang dimulai pada hari rabu tanggal 16 maret yang lalu, berhasil meraih target seberat 74.62 kg dan meraih juara pertama Heru Tjahyono dari Perbakin Jember, juara 2 dengan target seberat 65.72 kg diraih Soedjito Tjiptohardjo dari Perbakin Surabaya dan juara 3 diraih Budhi Anto Dhenar dari Perbakin Jember dengan perolehan target seberat 63.92 kg.
(AR)