Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Untuk Keamanan dan kenyamanan terhadap warga binaanya, Bhabinkamtibmas Desa Girimas Polsek Sawan Jajaran dari Polres Buleleng Aiptu Made Agra Kumara, hari Minggu tanggal 01 Oktober 2017 pukul 2017 pukul 09.00 wita, bertempat di Dusun Dangin Yeh, Desa Girimas, Kecamatan Sawan, Kabupaten Buleleng. Bersinergi dengan Babinsa Serma Made Arsa dan 6 ( Enam ) anggota Pecalang melaksanakan Pam Kegiatan upacara pengutangan dan atau pembakaran serangkaian upacara Pitra Yadnya ( Ngaben) Almarhum Luh Taman, kegiatan dimulai dari rumah Duka Dusun Dangin Yeh menuju Setra atau kuburan yang terletak di Dusun Segara kegiatan tersebut diikuti oleh pelayat sekira 150 ( Seratus Lima puluh ) orang.
Kegiatan tersebut melalui jalan utama sehingga menimbulkan arus lalin sedikit tersendat dan Bhabinkamtibmas bersama Babinsa serta pecalang melaksanakan pengaturan guna menjamin kegiatan upacara berjalan aman dan lancar begitupun pengguna jalan lainnya merasa nyaman. dan pukul 10.30 wita, iring iringan pelayat dan Jenazah memasuki kuburan dalam keadaan aman tertib dan lancar.
Kapolsek Sawan AKP I Made Derawi, S.H, saat dikonfirmasi menjelaskan bahwa “Bhabinkamtibmas sebagai bentuk pelayanan, guna memberikan rasa aman dan nyaman terhadap warga masyarakatnya, yang melaksanakan kegiatan Upacara Pengabenan, sehingga dapat terciptanya keamanan dan ketertiban di Desa binaannya tetap dalam keadaan kondusif”, ujar Kapolsek. (Priya).