TNI Bangun Jembatan, Kapenrem 081/DSJ Minta Masyarakat Merawatnya

Minggu, 10 Oktober 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BLITAR I detikkasus.com – Selama berpuluh-puluh tahun, sebagian warga Desa Pakisaji, Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar harus berhati-hati jika hendak pergi ke ladang mereka.

Betapa tidak, untuk menuju ke ladang mereka yang dipisahkan oleh aliran sungai harus melewati jembatan yang dibuat seadanya dan terbuat dari bambu.

Kini melalui TMMD ke-112 Blitar, para Prajurit TNI yang diterjunkan di Desa Pakisaji berupaya hadir untuk dapat membantu dan menjawab kesulitan tersebut.

Baca Juga:  Pangdam V / Brawijaya Melaksanakan Gowes Bersama di Wilayah Kodim 0802 / Ponorogo

Setelah memasuki hari ke-26 pelaksanaan TMMD ke-112, jembatan yang dulunya terbuat dari bambu itu sudah dibangun kokoh dan tinggal dilakukan proses finishing.

Selama hampir 4 minggu, tangan-tangan terampil para prajurit TNI terus bergotong-royong dan bahu-membahu dengan masyarakat untuk mewujudkan jembatan impian bagi warga Desa Pakisaji selama ini.

Terkait hal itu, Kapenrem 081/DSJ Mayor Arm Nurwahyu Sujatmiko menghimbau kepada masyarakat untuk merawatnya. “Jangan lupa untuk selalu dirawat agar usia pakainya lebih lama,” katanya melalui pesan singkatnya, Minggu (10/10/2021).

Baca Juga:  Begini Kerja Satgas Walrolakir Amankan Kepala Negara hingga Delegasi WWF ke-10 di Bali

Diharapkan, dengan usia pakainya lebih lama, maka hal itu akan dapat semakin bermanfaat luas bagi masyarakat. “Semoga semakin bermanfaat,” ujarnya.

Sementara itu, dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Kades Pakisaji Andi Purnomo berterima kasih atas upaya yang dilakukan oleh para prajurit TNI dalam pelaksanaan TMMD ke-112 di desanya.

Baca Juga:  Kapolres Simeulue Pimpin Patroli Pulau Terluar

“Mewakili masyarakat Desa Pakisaji, kami sangat berterima kasih. Terima kasih TNI, terima kasih Satgas TMMD,” ucapnya.

Dia pun mengaku bangga, atas kemanunggalan dan kedekatan para prajurit TNI dengan masyarakat di desanya selama gelaran TMMD ke-112 berlangsung.

Selain melakukan pembangunan jembatan, pada TMMD ke-112 Blitar juga dilakukan berbagai pembangun infrastruktur lainnya, mulai dari makadam jalan, pembangunan gorong-gorong, rehab masjid dan mushola, serta jambanisai.(Arw/Ang).

Berita Terkait

Penyerahan Dana Program Pemerintah PIP kepada Siswa di Kepsek SMP Al-Hikmah Sendang, Kecamatan Karang Ampel, Kabupaten Indramayu
Mubes ke 01 dan Pelantikan DPD yang Diserahkan oleh DPP GMPAR Ratno Suyatno
PG Sindanglaut Mulai Dilirik Wisatawan Domestik
Damkar dan BPDB Kabupaten Cirebon terima AMS Membantu Penanggulangan Bencana
Siswa SD Diduga Alami Bullying Anak SMPN 1 Balongan, Ketua DPD IWO-I Indramayu Angkat Bicara
UAS bersama Ketua TPD Himbau, Masa Pendukung tak Terpancing Isu Provokatif dan Fitnah
Polres Bojonegoro Terima 3 Sertifikasi Hak Paten dari Kemenkumham
Diduga Upah Pekerja Dimainkan Kepala Tukang Proyek Pembangunan Balai KB di Kecamatan Muara Papalik

Berita Terkait

Rabu, 6 November 2024 - 15:25 WIB

Penyerahan Dana Program Pemerintah PIP kepada Siswa di Kepsek SMP Al-Hikmah Sendang, Kecamatan Karang Ampel, Kabupaten Indramayu

Minggu, 3 November 2024 - 15:21 WIB

Mubes ke 01 dan Pelantikan DPD yang Diserahkan oleh DPP GMPAR Ratno Suyatno

Kamis, 31 Oktober 2024 - 20:09 WIB

PG Sindanglaut Mulai Dilirik Wisatawan Domestik

Rabu, 4 September 2024 - 19:46 WIB

Damkar dan BPDB Kabupaten Cirebon terima AMS Membantu Penanggulangan Bencana

Selasa, 20 Agustus 2024 - 21:00 WIB

Siswa SD Diduga Alami Bullying Anak SMPN 1 Balongan, Ketua DPD IWO-I Indramayu Angkat Bicara

Berita Terbaru

Politik dan pemerintahan

Belasan Pengurus DPC Demokrat Tanjab Barat Mengundurkan Diri

Kamis, 7 Nov 2024 - 12:57 WIB