Detikkasus.com l Jombang
Jombang-Menghadiri undangan para kepala LMDH yang ada di Sendang Made, Gus Fatchur Rohman. Yang akrabnya di panggil, Gus Fat merasa bahagia.
Undangan Silaturohmi LMDH bersama Gus Fat berjalan lancar, di Pendopo Agung Sendang Made, Desa Made, Kecamatan Kudu, Kabupaten Jombang, Sabtu 29/05/2021.
Giat di mulai sekira pukul 10.00 WIB, tersebut di hadiri para LMDH, PLMDH, BKPH Tapen sekitar 30 orang.
Dalam sambutannya Gus Fat mengatakan, Kita tidak boleh menyerah dengan yang ada, kita gali potensi yang ada di wilayah hutan ini bersama-sama.
Semua memang butuh proses tidak langsung berhasil, saya juga dulu seperti itu. Maka dari itu jika ada permasalahan tentang perkembangan potensi hutan, saya akan berusaha membantu”, Ucapnya.
Setelah memberikan sambutan, Gus Fat juga cekatan dalam menanggapi keluhan dari petani wilayah hutan, tentang potensi yang sudah ada. Tapi belum bisa menerobos pasar Nasional.
Para petani di wilayah hutan sudah memiliki potensi yang baik. Dan membutuhkan proses pengembangan dalam pemasarannya”, Terangnya Gus Fat.
“Gus Fatchur, akan berusaha sebisa mungkin untuk membantu mengatasi setiap permasalahan potensi hutan yang ada.
Tak hanya di situ, Gus Fat, juga memberikan santunan pada sekitar 20 anak yatim yang ada di Desa Made .
Setelah selesai giat di Sendang Made, Gus Fatchur Rohman, beserta rombongan dari para sahabatnya menuju Dusun Keboan kidul RT 02/RW 03. Desa Keboan, Kecamatan Ngusikan, Kabupaten Jombang .
Setibanya di lokasi tersebut, Gus Fat di dampingi Sahabat dan Kepala Desa setempat, langsung memberikan bantuan berupa sembako dan uang kepada seorang janda tua bernama Reti (70) yang setiap harinya berjualan roti keliling.
Reporter: Jmi