Danrem 081/DSJ dan ADPI Wilayah Kerja Madiun Berbagi Dengan Anak-Anak Panti Asuhan

Kamis, 29 April 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MADIUN I detikkasus.com – Yayasan Panti Asuhan Putra-Putra Pahlawan ABRI Madiun yang berada di Jl. Kemiri No. 8 Kota Madiun, merupakan panti asuhan di bawah binaan Korem 081/DSJ.

Sore ini, anak-anak panti asuhan tersebut menerima bingkisan dan tali asih dari Danrem 081/DSJ, Kolonel Inf Waris Ari Nugroho dan ADPI (Asosiasi Distributor Pupuk Indonesia) wilayah kerja Madiun.

Kepada mereka perwakilan ADPI yang hadir, Danrem menceritakan tentang anak-anak yang tinggal di Panti Asuhan Yayasan Putra-Putra Pahlawan ABRI Madiun.

Baca Juga:  Peningkatan Dan Perkembangan Virus HIV/AIDS Dalam Lingkungan Masyarakat

“Anak-anak yang tinggal di panti asuhan ini merupakan anak-anak yang kurang mampu, yang kita tampung untuk nantinya mendapatkan pendidikan yang lebih layak,” katanya dalam sambutannya di Aula Jenderal Besar Sudirman Makorem 081/DSJ, Jl. Pahlawan No. 50 Kota Madiun, Kamis (29/4/2021).

Baca Juga:  Semarak Bojonegoro Night Carnival, Representasikan Budaya Majapahit hingga Era Jepang

“Bukan hanya berhenti pada pendidikanya saja, namun kita juga berupaya untuk mencarikan pekerjaan dan mewujudkan cita-cita mereka. Rata-rata mereka bersekolah di SMK, yang diharapkan nantinya dapat siap untuk kerja,” terangnya.

Mengenai tali asih yang diberikan oleh ADPI wilayah kerja Madiun, Danrem menyambut baik dan berterima kasih atas kepedulian dan perhatian yang diberikan kepada anak-anak panti asuhan tersebut.

Baca Juga:  537 Vaksinator Polda Aceh Dilibatkan Dalam Vaksinasi Hewan Terjangkit PMK

Sementara itu, Nandang selaku Ketua ADPI wilayah kerja Madiun mengaku bangga dapat berbagi dengan anak-anak Panti Asuhan Yayasan Putra-Putra Pahlawan ABRI Madiun.

Dia juga berterima kasih kepada Danrem yang telah memberikan kesempatan untuk dapat berbagi melalui kegiatan tersebut. “Terima kasih Bapak Danrem telah memfasilitasi kami dan rekan-rekan,” ujarnya.

Rep : Arw / Fadhil / Anang Sastro.

Berita Terkait

Peringati Hari Pahlawan Pemkab Tanjabbar laksanakan Ziarah dan Tabur Bunga
Penyerahan Dana Program Pemerintah PIP kepada Siswa di Kepsek SMP Al-Hikmah Sendang, Kecamatan Karang Ampel, Kabupaten Indramayu
Mubes ke 01 dan Pelantikan DPD yang Diserahkan oleh DPP GMPAR Ratno Suyatno
PG Sindanglaut Mulai Dilirik Wisatawan Domestik
Damkar dan BPDB Kabupaten Cirebon terima AMS Membantu Penanggulangan Bencana
Siswa SD Diduga Alami Bullying Anak SMPN 1 Balongan, Ketua DPD IWO-I Indramayu Angkat Bicara
UAS bersama Ketua TPD Himbau, Masa Pendukung tak Terpancing Isu Provokatif dan Fitnah
Polres Bojonegoro Terima 3 Sertifikasi Hak Paten dari Kemenkumham

Berita Terkait

Minggu, 10 November 2024 - 22:26 WIB

Peringati Hari Pahlawan Pemkab Tanjabbar laksanakan Ziarah dan Tabur Bunga

Rabu, 6 November 2024 - 15:25 WIB

Penyerahan Dana Program Pemerintah PIP kepada Siswa di Kepsek SMP Al-Hikmah Sendang, Kecamatan Karang Ampel, Kabupaten Indramayu

Minggu, 3 November 2024 - 15:21 WIB

Mubes ke 01 dan Pelantikan DPD yang Diserahkan oleh DPP GMPAR Ratno Suyatno

Kamis, 31 Oktober 2024 - 20:09 WIB

PG Sindanglaut Mulai Dilirik Wisatawan Domestik

Rabu, 4 September 2024 - 19:46 WIB

Damkar dan BPDB Kabupaten Cirebon terima AMS Membantu Penanggulangan Bencana

Berita Terbaru