Tawuran Berujung Maut di Kota Cirebon

Kamis, 18 Maret 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

POLRES CIREBON KOTA, Detikkasus.info – Pertikaian dua kelompok pemuda di Jalan Tentara Pelajar, Kota Cirebon, Provinsi Jawa Barat, menyebabkan seorang anggota polisi terluka, Sabtu (13/3/2021) dini hari.

Dalam konferensi pers di Mapolres Cirebon Kota, terungkap bahwa tawuran itu, berawal dari dua kelompok janjian melalui akun media sosial (instragram), mereka sepakat untuk bertempur di Jalan Tentara Pelajar dekat rel kereta api.

Awalnya salah satu kelompok pemuda dengan inisial CB, berkumpul di Warung Bubur Madura, kemudian menuju ke Warung Bubur Khafi, sambil menunggu kelompok musuh dari CG

Baca Juga:  Kedapatan bawa Narkoba, Seorang Pria Terciduk Sat Narkoba Polresta Pontianak

Kemudian saat kelompok CG menampakkan diri, bentrokan langsung terjadi, petugas yang menerima informasi dari masyarakat dan sedang patroli malam, segera terjun ke Tempat Kejadian Perkara (TKP), dan membubarkan tawuran.

Wakapolres Cirebon Kota kompol Ali Rais Ndraha,S.H.,Ik saat konferensi pers di depan Mako Polres Cirebon Kota, Rabu (17/3/2021) pukul 15.00 WIB mengatakan, salah seorang pelaku tawuran, terkena bacokan dan belakangan diketahui meninggal dunia.”Bahkan seorang anggota polisi yang membubarkan tawuran tersebut, juga ikut terkena sabetan senjata tajam,” ungkap Kompol Ali Rais Ndraha,S.H.,Ik.

Baca Juga:  Jual Chip Domino Melanggar Pasal 303 KUHP "Ancaman Hukuman 10 Tahun Penjara"

Dari kejadian itu Sat Reskrim Polres Cirebon Kota mengamankan, barang bukti berupa, beberapa jenis senjata tajam seperti, cilurit, gergaji es, parang, cakram, bom molotov dan pipa besi panjang.

Kompol Ali Rais Ndraha,S.H.,Ik menegaskan, dari kejadian tersebut, ada 9 pelaku yang diamankan.”Satu diantaranya, masih di bawah umur, sehingga tidak ikut ditampilkan,” ujarnya.

Baca Juga:  Polres Cirebon Kota, Sikat 6 Pelaku Tawuran

Sementara empat orang lainnya, sekarang berstatus Daftar Pencarian Orang (DPO).”Salah satunya adalah,  pelaku yang membacok dan menyebabkan korban meninggal dunia,”  pungkas Kompol Ali Rais Ndraha,S.H.,Ik didampingi Kasat Reskrim Iptu I putu Hasti Hermawan, Kanit Tim khusus Reskrim Iptu Shindy dan Kasubbag Humas Polres Cirebon Kota Iptu Ngatidja,SH.MH. (Tim 9 Jabar)

Berita Terkait

Seorang Warga Tungkal Ilir di Siram Air Keras, Polisi amankan Barang Bukti dan buru Pelaku
Kajari Tanggamus Tetapkan ASP sebagai Tersangka Dugaan Kasus Korupsi BPRS Tanggamus
Tak terima Namanya Diberitakan, Kakon Banjarsari Sebut, Siap Jual Mobil miliknya apabila Terbukti Bersalah Dalam Pengelolaan Dana Desa.
Polresta Cirebon amankan Pengedar Sabu-Sabu
Tim Gabungan dari Polres Tanjab Barat berserta Subdenpom II/2-2 dan jajaran Polsek Betara, Musnahkan Lokasi Sabung Ayam 
Polresta Cirebon amankan 2 Pengedar Sabu-sabu
Kakon Banjar Sari Edi Purwanto Diduga Kuat Selewengkan Dana Desa
Bejadnya Moral Oknum Pengasuh Ponpes Patrol Indramayu, Melakukan Pelecehan Seksual kepada Santriwati

Berita Terkait

Sabtu, 16 November 2024 - 15:10 WIB

Seorang Warga Tungkal Ilir di Siram Air Keras, Polisi amankan Barang Bukti dan buru Pelaku

Kamis, 14 November 2024 - 11:43 WIB

Kajari Tanggamus Tetapkan ASP sebagai Tersangka Dugaan Kasus Korupsi BPRS Tanggamus

Selasa, 29 Oktober 2024 - 18:35 WIB

Tak terima Namanya Diberitakan, Kakon Banjarsari Sebut, Siap Jual Mobil miliknya apabila Terbukti Bersalah Dalam Pengelolaan Dana Desa.

Senin, 28 Oktober 2024 - 16:53 WIB

Polresta Cirebon amankan Pengedar Sabu-Sabu

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 18:53 WIB

Tim Gabungan dari Polres Tanjab Barat berserta Subdenpom II/2-2 dan jajaran Polsek Betara, Musnahkan Lokasi Sabung Ayam 

Berita Terbaru