Siswa Diktaifib Angkatan XLVII TA 2020 Kodiklatal Melaksanakan Latihan Heliborne Operation (HBO) di Bumi Lampon Banyuwangi

Rabu, 17 Maret 2021

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com | Banyuwangi

Dalam rangka meningkatkan profesioanlisme dan kemampuan tempur, siswa Pendidikan Intai Amfibi (Diktaifib) Angkatan XLVII TA 2020 yang sedang menempuh pendidikan di Sekolah Khusus Marinir (Sesusmar) Pusat Pendidikan Infanteri (Pusdikif) Komando Pendidikan Marinir (Kodikmar) Kodiklatal melaksanakan Lattek Komando materi _Heliborne Operation (HBO)_ yang di laksanakan di Bumi Lampon dan sekitarnya Kec. Pesanggaran Kab Banyuwangi.

Latihan _Heliborne Operation (HBO)_ yang dipimpin langsung oleh Komandan Sesusmar Letkol Mar Mintarjo, S.H., M.Tr. Opsla ini merupakan bagian dalam pelaksanaan Tahap Latihan Komando. Dalam latihan _Heliborne Operation (HBO)_ ini para siswa akan dibekali kemampuan teknis dan taktis yang diintegrasikan dengan pesawat helikopter.

Baca Juga:  Mayat Wanita Paruh Baya Ditemukan Tersangkut di Teralis Besi Aliran Sungai Tamanbaru

Dalam kesempatan tersebut Dansesusmar juga menyampaikan dalam tahap Lattek Komando ini para siswa juga dibekali materi Infiltrasi dengan teknik Mobil Udara (Mobud), _Helocast Operation_ dimana dalam pelaksanaannya memerlukan pesawat Helikopter sebagai sarana angkut.

Latihan _Heliborne Operation (HBO)_ ini disimulasikan dimana para siswa ditugaskan ke suatu daerah operasi yang membutuhkan waktu yang cepat untuk menyelesaikan misi yang sifatnya khusus dengan tidak mengabaikan faktor kerahasiaan dan pendadakan yang memberikan efek _shock therapy_ di pihak musuh.

Baca Juga:  Komandan Pasmar 2 Hadiri Upacara Hari Bhayangkara Di Mapolda Jatim

Dansesusmar juga menambahkan bahwa Latihan _Heliborne Operation (HBO)_ ini merupakan hak istimewa yang diterima oleh seluruh Siswa Diktaifib dari masa ke masa termasuk Siswa Diktaifib angkatan XLVII ini karena mengingat bahwa pendidikan saat ini diselaraskan dengan kemajuan teknologi dan modernisasi alutsista TNI AL. Selanjutnya Diktaifib merupakan pendidikan yang harus ditempuh prajurit terbaik Korps Marinir untuk menghasilkan pasukan khusus, oleh sebab itu harus diberikan latihan yang khusus sesuai medan dan perkembangan taktik yang semakin menantang, dengan harapan apabila nanti ditugaskan ke medan operasi yang sebenarnya sudah siap dan berhasil.

Baca Juga:  Prajurit Puslatpurmar 7 Lampon Mengikuti Kegiatan Hari Konservasi Alam  Nasional 2020 Di Banyuwangi

Disisi lain disampaikan bahwa cuaca saat ini tidak menentu dan kondisi angin yang cenderung bertiup _variable_. Dansesusmar berharap agar pelatih instruktur dan pembimbing siswa tetap memperhatikan keamanan dan keselamatan personil dan material hingga pelaksanaan Lattek Diktaifib selesai. Beliau juga menekankan kepada seluruh personel yang tergabung dalam Lattek Komando ini supaya mengawali dan mengakhiri setiap kegiatan dengan berdoa.

Berita Terkait

Pelaksanaan Pembinaan Media Teritorial di Tingkat Kodim, Tim dari Pusterad Kunker ke Kodim 0419/Tanjab Barat
Kadispora dan Kadishub Didampingi Dandim 0808, Melepas Kontingen Karate Piala Panglima TNI dari Blitar
Percepat Penurunan Stunting oleh Pos Koramil Kepanjenkidul bersama LIBAS Kota Blitar
Memperingati HUT TNI ke-79 Kodim 0149 Tanjab Barat mengadakan Khitanan Massal dan Pengobatan Gratis
Danlanal Cirebon ikuti Sidang Pantukhir Daerah Panda Lantamal III Jakarta Penerimaan CABA dan CATA PK Gel 2 Tahun 2024
Wujud Peduli TNI AD kepada Rakyat, Kodim 0614/Kota Cirebon gelar Bakti Mandiri Masyarakat
Sambut HUT TNI AL ke-79, Lanal Cirebon laksanakan Upacara Ziarah Ke TMP Samudera Jalaksana Kuningan
Tingkatkan Motivasi Prajurit, Motivator Nasional Dr. Aqua Dwipayana Sampaikan Sharing Komunikasi di Lanal Cirebon

Berita Terkait

Jumat, 1 November 2024 - 18:38 WIB

Pelaksanaan Pembinaan Media Teritorial di Tingkat Kodim, Tim dari Pusterad Kunker ke Kodim 0419/Tanjab Barat

Rabu, 16 Oktober 2024 - 20:16 WIB

Kadispora dan Kadishub Didampingi Dandim 0808, Melepas Kontingen Karate Piala Panglima TNI dari Blitar

Selasa, 15 Oktober 2024 - 18:59 WIB

Percepat Penurunan Stunting oleh Pos Koramil Kepanjenkidul bersama LIBAS Kota Blitar

Minggu, 22 September 2024 - 18:57 WIB

Memperingati HUT TNI ke-79 Kodim 0149 Tanjab Barat mengadakan Khitanan Massal dan Pengobatan Gratis

Senin, 9 September 2024 - 19:03 WIB

Danlanal Cirebon ikuti Sidang Pantukhir Daerah Panda Lantamal III Jakarta Penerimaan CABA dan CATA PK Gel 2 Tahun 2024

Berita Terbaru

Berita Terkini

Sujadi Saddat Mangkir Lagi dari Panggilan Ke Dua Bawaslu

Kamis, 7 Nov 2024 - 22:04 WIB