Batam, detikkasus.com – Pada tanggal 27 September 2017, pukul 09.30 WIB, di Lapangan Sepak Bola Kec. Galang, Kota Batam, Prov. Kepri, telah berlangsung Upacara Pembukaan TNI Manunggal Masuk Desa (TMMD) Ke-100 Tahun 2017 Kodim 0316/Batam.
Dengan tema: “Percepatan pembangunan meningkatkan kemandirian pangan dan kesejahteraan masyarakat”, bertindak sebagai Irup Nurdin Basirun (Gubernur Kepri), Danup Lettu Inf S. Sirait, dihadiri: M. Rudi (Walikota Batam), Amsakar Akhmad (Wakil Walikota Batam), Nuryanto (Ketua DPRD Batam), Brigjen TNI Fachri (Danrem 033/WP), Brigjen TNI Julius Selvanus (Kabinda Kepri), Laksma TNI Ribut Eko S. (Danlantamal IV/TPI), Kolonel Pnb Wahyu Anggono (Danlanud TPI), Letkol Cpm Sucipto (Dan POM I/6 Batam), Letkol Mar Carles Ariyanto L. (Danyonmar 10/SBY), Letkol Inf Dwi Sasongko (Dandim 0316/Batam), Letkol Inf Ari Suseno (mantan Dandim 0316/Batam), Mayor Inf Heraldo Taba Sondah (Wadanyon Raider Khusus 136/TS), Kompol Safrudin Ali Munte (Polresta Barelang), Nyat Kadir (Ketua LAM Batam), OPD Kota Batam, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, FKPPI, Wanra, dan undangan +- 300 orang.
Peserta upacara: 1 Pleton Kodim 0316/Batam, 1 Pleton Yonif KS 136/TS, 1 Pleton TNI AL, 1 Pleton Brimob, 1 Pleton Satpol PP, 1 Pleton FKPPI, 1 Pleton Pramuka, 1 Pleton Siswa SLTP, di lanjutkan Penyampaian Irup Nurdin Basirun (Gubernur Kepri):
Kota Batam yang berbatasan langsung dengan negara luar seperti Singapura dan Malaysia sangat berpotensi menghadapi berbagai permasalahan. Kita berharap rakyat semakin sejahtera dan mandiri. Pelaksanaan Program TMMD ini ternyata seiring dan sejalan dengan pelaksanaan pembangunan di setiap daerah, sehingga saling mendukung dengan menyesuaikan dengan pembangunan di kawasan pedesaan sebagaimana yang dilaksanakan hari ini. Prasarana dan sarana fisik terlihat telah terjadi perubahan yang cukup berarti dan ini berkat prlaksanaan TMMD yang dilakukan secara rerncana, terkoordinasi dengan pemerintah daerah, dan bekerjasama dengan maayarakat, sehingga akselerasi pembangunan di daerah terpacu secara berkelanjutan pada tahun ini.
TMMD yang mengambil tema “Percepatan pembangunan meningkatkan kemandirian pangan dan kesejahteraan masyarakat” yang mempunyai esensi bahwa pelaksanaan pembangunan itu perlu adanya koordinasi semua pihak secara lintas sektoral. Semua komponen masyarakat tentunya tegugah ikut berpartisipasi bersatu padu membangun daerahnya demi masa depan yang lebih baik, lebih sejahtera, dan lebih bermartabat sebagaimana kebiasaan/tradisi nenek moyang kita. Pembangunan sebagai proses perubahan yang bertujuan untuk mencapai rakyat kesejahteraan lahir dan batin sebagai proses perubahaan yang bertujuan untuk mencapai kesejahteraan rakyat.
Prioritas pembangunan daerah di Kota Batam dan dibungkus dengan koordinasi lintas sektoral yang sangat baik oleh Dandim 0316/Batam bersama Forum Kordinasi Pimpinan Daerah Kota Batam merupakan strategi dalam upaya meencapai kesejahteraan rakyat di Kota Batam. Perlu diketahui bersama bahwa TNI berperan sebagai alat negara di bidang pertahanan yang dalam menjalankan tugasnya berdasarkan kebijakan dan keputusan politik.
3. Pukul 10.30 WIB, kegiatan selesai berjalan dengan aman dan Kondusif. (JK).