Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Selasa tanggal 26 September 2017, Kasihumas Polsek Kubutambahan jajaran Polres Buleleng Aiptu Made Julia Kartika Laksanakan Tatap Muka dengan Petugas Pengisi ATM ( Anjungan Tunai Mandiri ) bertempat di Jalur Singaraja – Amlapura tepatnya di Banjar Dinas Kaja Kangin Desa Kubutambahan.
Dalam Tatap Muka Kasihumas ini menyampaikan Pesan – pesan Kamtibmas kepada Petugas dari BRI yang melakukan Pengisian ATM ( Anjungan Tunai Mandiri ) yang kebetulan sehabis mengisi ATM di Desa Tejakula, dan Kasihumas menghimbau agar Petugas Pengisi ATM ini selalu meningkatkan kewaspadaan pada saat membawa uang di jalan dimana Petugas Pengisi ATM ini selalu di incar oleh Pelaku Tindak Kejahatan dan Agar di setiap Pengisian ATM agar Selalu di Kawal oleh Petugas Kepolisian yang bersenjata Lengkap agar lebih aman dalam membawa uang untuk Pengisian ATM.
Petugas tersebut berterimakasih atas apa yang menjadi himbauan dan Saran dari Kepolisian agar selalu meningkatkan kewaspadaan dan selalu behati – hati dan mengajak Pengawalan dari Kepolisian dalam mengisi ATM, serta semua himbauan akan di laksanakan untuk menjaga Keamanan.
Kapolsek Kubutambahan AKP I Komang Sura Maryantika.SH di konfirmasi menyampaikan “Tatap Muka yang dilaksanakan anggota saya Kasihumas Polsek Kubutambahan merupakan tugas Kepolisian dalam menyampaikan Pesan – pesan Kamtibmas kepada Masyarakat maupun Petugas Pengisi ATM dimana agar selalu Waspada karena sangat beresiko apabila tanpa Pengawalan Kepolisian”, ucap Kapolsek. (Priya).