Jelang Libur Panjang, Kapenrem 081/DSJ Ingatkan Disiplin Prokes

MADIUN I detikkasus.com – Pemerintah telah menetapkan tanggal 24 Desember sebagai libur bersama dan 25 Desember di Hari Raya Natal sebagai libur nasional.

Terkait libur panjang di minggu ini tersebut, Kapenrem 081/DSJ, Kapten Arm Nurwahyu Sujatmiko, A.Md. mengingatkan untuk tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan.

Baca Juga:  PEMKAB SIDOARJO BANTU KORBAN GEMPA LOMBOK UANG 290 JUTA SERTA 1 TRUCK SEMBAKO

“Apapun kesibukan atau kegiatan kita dalam libur panjang nanti, jangan lupa tetap disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan Covid-19 kapanpun dan di manapun,” imbau dalam rilis tertulisnya, Rabu (23/12/2020).

“Terlebih jika berpergian ke luar rumah, tentunya hal itu wajib untuk terus dilakukan sebagai upaya pencegahan dan melindungi diri agar tidak tertular,” tambahnya.

Baca Juga:  Hedonisme Mahasiswa Semakin Marak.

Namun, dirinya tetap menghimbau untuk tidak berkerumun atau mendatangi tempat-tempat keramaian, jika memang sangat tidak merasa perlu.

Karena ia mengungkapkan, jika saat ini angka penyebaran Covid-19 masih tinggi, bahkan di beberapa daerah cenderung mengalami kenaikan.”Tentunya hal itu harus senantiasa kita waspadai bersama, agar penyebaran Covid-19 tidak semakin meluas nantinya,” tegas Kapten Arm Nurwahyu Sujatmiko di akhir rilis. (Arw/Fad/Anang Sastro).

Baca Juga:  Bersama Warga, Bhabinkamtibmas Desa Gunungsari Wujudkan Desa Binaanya Tetap Kondusif

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *