Bupati Jombang Pimpin Upacara Tiga Hari Besar Sekaligus

Detikkasus.com | Jombang – Jatim

Pemerintah kabupaten jombang Gelar upacara untuk memperingati hari jadi yang ke 75 provinsi Jawa timur dan hari jadi jombang yang ke 110 dan hari santri nasional yang dilaksanakan pada Rabo 21/10/2020

Bupati Jombang mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada seluruh peserta upacara yang dilaksanakan di lapangan pemkab jombang dan sesuai protokol kesehatan dalam upacara tersebut turut yang hadir forum koordinasi pimpinan daerah kabupaten jombang, wakil Bupati jombang serta sekdakab, para asisten,staf ahli dan kepala OPD pemerintah kabupaten jombang, para camat, ketua tim PKK kabupaten jombang, ketua DPW kabupaten jombang tokoh agama dan tokoh masyarakat dan Asn pemerintah kabupaten jombang

Bupati jombang Hj Mundjidah Wahab menyampaikan terkait upacara hari jadi ke 75 provinsi Jawa timur mengajak seluruh aparatur Pemkab Jombang untuk terus bahu membahu dalam bekerja, bersinergi dalam mengatasi tantangan ke depan, termasuk dalam situsi pandemi Covid 19. “Saya ingin mengajak bapak, ibu dan saudara sekalian untuk lebih menguatkan tekad, sebagaimana kata kata bijak proklamator kita Dr. Ir. Sukarno, dalam masa sulit, beliau berpesan: “Jika kita memiliki keinginan kuat dari dalam hati, maka seluruh alam semesta akan bahu membahu mewujudkannya

Baca Juga:  Detik Kasus | Ini Alasan Aktivis AMYA Mendukung Muhammad Yasin Untuk Maju Sebagai Calon Bupati Bantaeng 2018-2023.

Bupati jombang juga menjelaskan untuk Tema Peringatan Hari Jadi Ke-75 Provinsi Jawa Timur Tahun 2020, Yaitu “Semangat Nawa Bhakti Satya Untuk Jawa Timur Maju” dan ini merupakan sebuah tekad, bahwa ditengah pandemi Covid-19, Semangat Untuk wujudkan Masyarakat Jawa Timur yang Terdepan, Religius Dan Sejahtera Lahir Bathin Melalui Sembilan Janji Kerja, Bagi Jawa Timur, Tetap Merapatkan Barisan untuk Mencapai Target Kualitatif, Kuantitatif Nawa Bhakti Satya

Ucapan syukur Alhamdulillah atas apa yang dicapai dan apresiasi dan prestasi yang berhasil diterima Kabupaten jombang Salah satunya hasil evaluasi kinerja Penyelenggaraan Pemerintahan daeraha tahun 2018 di tingkat provinsi jawa Timur, Pemerintah Kabupaten Jombang mendapatkan Peringkat Ke 5 Dari 38 Kabupaten/Kota. Dengan skor 3.4617 Jombang berhak atas predikat sebagai Kabupaten dengan Status pada Kinerja yang sangat tinggi dan baik

Baca Juga:  Kegiatan Pemeriksaan Kendaraan Bermotor Kembali Digelar

Pencapaian yang sangat luar biasa yang diperoleh oleh pemerintah daerah kabupaten jombang dari kementerian keuangan republik Indonesia yaitu penerima penghargaan WTP selama 5 tahun secara berturut-turut selama 7 kali ini merupakan prestasi, apresiasi yang nantinya menjadi motivasi bagi kabupaten jombang sehingga menjadi lebih baik lagi dan bukan hanya dalam mempertahankan akan tetapi lebih bernilai lagi prestasi ini menjadi kado terindah di hari jadi ke 110 kabupaten jombang

Hari Jadi Pemerintah Kabupaten jombang tak lepas dari sejarah terbentuknya Pemerintahan Kabupaten Jombang, yang ditandai ditetapkannya Dokumen dari Pemerintah Hindia Belanda Nomor 553 yang menjelaskan tentang Penghapusan Kabupaten Sidayu Dan Pemecahan Kabupaten Mojokerto menjadi Kabupaten Mojokerto dan Jombang dengan Surat Keputusan Gubernur Jenderal Hindia Belanda tanggal 21 Oktober 1910 Nomor 25.

Baca Juga:  Sugiarto Kepala Desa kalangsemanding, Perak, Jombang Resmi Melantik Kasun Bogorejo Moh Abd Rohman

Menurut Bupati Jombang karakter masyarakat Kabupaten jombang yang kental adalah semangat gotong royong, kepeloporan, kejuangan,toleran,santun, dan agamis menjadi modal dasar dalam pembangunan fundamental di tema HUT Kabupaten Jombang Ke-110, yaitu “Dengan Semangat Hari Jadi Pemkab jombang kita tingkatkan Etos Kerja Dan Pelayanan Masyarakat kabupaten jombang

Menyinggung Tema Hari Santri tahun ini adalah “Santri Sehat Indonesia Kuat” Bupati berharap ini menjadi spirit untuk kita semua selalu menjaga kesehatan. Semoga Bangsa Indonesia khususnya kalangan pesantren dijauhkan dari Covid 19, karena dengan pesantren sehat maka Indonesia akan kuat kami himbau kepada kalangan Pesantren untuk senantiasa jaga kewaspadaan dan selalu taat protokol kesehatan terang Bupati jombang Hj Mundjidah Wahab ( Aan )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *