Polda Jateng menggelar Operasi Mantap Praja Candi 2020 dalam rangka pengamanan Pilkada Serentak 2020.

Detikkasus.Com | Semarang – JATENG

Dihari Pertama Tahapan Pendaftaran Calon Bupati Wakil Bupati dan Walikota dan Wakil Walikota Dalam Pilkada Serentak Tahun 2020, Polda Jateng Mengimplementasikan Apel Perdana Operasi Mantap Praja Candi 2020 dilapangkan Apel Mapolda Jateng, Jum’at! (4/9/2020)

Pelaksanaan Operasi Mantap Praja Candi 2020 dipimpin langsung oleh Plt. Kabag Dalops Ro Ops Polda Jateng AKBP Djodi Winarno, S.Pd dan seluruh Anggota Polda Jateng yang terlibat dalam Operasi Mantap Praja Candi 2020.

 Dalam operasi tersebut, Polda Jateng juga telah menyiapkan standar pengamanan Pilkada serentak. Nantinya, pelibatan personel dalam pengamanan setiap tahapan Pilkada akan disesuaikan dengan kebutuhan di tiap wilayah.

“Kekuatan yang dilibatkan dalam tiap tahapan yang disesuaikan dengan tingkat kerawanan dan kebutuhan dari masing-masing wilayah serta menghindari sikap yang meremehkan dalam menghadapi kerawanan,” imbuhnya.

Baca Juga:  HBD Anjeli Nur Azizah Dimeriahkan Bersama Keluarga dan Teman Temannya

Berikut standar pelibatan pengamanan Pilkada serentak tahun 2020:

1. tahap pendaftaran paslon minimal penugasan 1/3 kekuatan operasi.

2. tahap penetapan undi nomor urut dan deklarasi minimal penugasan 1/3 kekuatan operasi.

3. tahap kampanye minimal penugasan 1/2 kekuatan operasi.

4. tahap masa tenang minimal penugasan 1/5 kekuatan operasi.

5. tahap pemungutan suara minimal penugasan 2/3 kekuatan operasi.

6. tahap perhitungan suara minimal penugasan 1/6 kekuatan operasi.

7. tahap penetapan calon terpilih minimal penugasan 1/3 kekuatan operasi.

8. tahap pengajuan PHPU minimal penugasan 1/6 kekuatan operasi.

9. tahap pelantikan minimal penugasan1 / 3 kekuatan operasi.

Baca Juga:  Wascek Kantor Bpd dan Atm Bpd Personil Polsek Sawan Waspadai Terjadinya Pembobolan di Siang.Hari

Kabid Humas Polda Jateng Iskandar Fitriana Sutisna menyebut ada 21 kabupaten / kota di provinsi ini, yang bakal menggelar Pilkada Serentak 2020. Setiap daerah yang menggelar pesta demokrasi itu, sudah dipetakan pola kerawanannya.

Iskandar menjelaskan, sesuai dengan batasan dari kapolda bahwa semuaolres yang wilayahnya menggelar pilkada tidak boleh mengendorkan pengamanan. Bahkan, untuk menjaga iklim tetap kondusif hingga berakhirnya pilkada.

Menurutnya, jajaran Polda Jateng juga + sudah memberi perintah khusus kepada kapolres yang wilayahnya masuk di peta kerawanan pilkada tertinggi.

Artinya, semua itu punya potensi kerawanan. Dari mulai tiap tahapan pilkada, itu pasti ada kerawanan. Apalagi nanti sudah masuk tahapan penghitungan dan pengumuman, itu pasti sudah rawan lagi. Ini menjadi atensi pihak kepolisian. Apalagi wilayah Solo Raya juga menjadi atensi kita, ”kata Iskandar, Jum’at (04/09).

Baca Juga:  Wakapolda dan Bhayangkari Berangkatkan 25.165 Ribu Paket Sembako ke Korban Banjir dan Gempa Bumi di Kalsel dan Sulbar

Lebih lanjut Iskandar menjelaskan, pihaknya juga akan melakukan pengawasan khusus selama pelaksanaan pilkada. Yakni, mengantisipasi adanya unggahan di media sosial yang bernada ujaran kebencian atau hasutan dan kabar bohong.

“Dari jajaran intel, humas dan reskrim akan melakukan patroli siber. Semua kegiatan yang ada di media sosial ataupun media online akan dimonitor, ”jelasnya.

Rencananya, Polda Jateng juga akan menerjunkan doa per tiga kekuatan personel untuk membantu pengamanan di 21 kabupaten / kota. Pengamanan dilakukan pada setiap tahapan, mulai pendaftaran calon sampai dengan pengamanan di masing-masing tempat pemungutan suara (TPS).

(Lik Jangkung – Media Detikkasus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *