Jumat Berkah, Ketua Persit Korem 081/DSJ Bantu Para Manula

Jumat, 7 Agustus 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MADIUN I detikkasus.com – Bertepatan dengan momen kegiatan Jumat Berkah, Danrem 081/DSJ Kolonel Inf Waris Ari Nugroho, S.E., M.Si. bersama Ketua Persit KCK Koorcab Rem 081 PD V/Brawijaya Ibu Dewi Waris Ari Nugroho bersama pengurus Persit lainnya menunjukkan empatinya kepada masyarakat yang kurang mampu.

Hal itu diwujudkan dengan mengunjungi dan memberikan bantuan berupa paket Sembako kepada para manula yang kurang mampu di wilayah Madiun, Jawa Timur, Jumat (7/8/2020).

Baca Juga:  Detik Kasus | DPC PDIP Tingkatkan Kualitas SDM Kadernya.

Seperti diketahui, kegiatan Jumat Berkah merupakan bentuk aksi sosial yang digagas oleh Ketua Umum Persit KCK Ibu Hetty Andika Perkasa untuk membantu berbagai masyarakat yang kurang mampu.

Dikonfirmasi di sela kegiatannya itu, Ibu Dewi Waris Ari Nugroho mengatakan, jika aksi sosial dengan berbagi semacam itu merupakan bentuk perhatian dan kepedulian dari Ketua Umum Persit KCK.

Baca Juga:  Ketua Himpaudi Ny.Emi Irdinansyah Tarmizi Hadiri Peringatan HUT Himpaudi Ke 12 Dan Ribuan Anak PAUD Se Kabupaten Tanah Datar

“Bukan hanya kepada kami sebagai anggotanya, beliau Ibu Ketua Umum juga selalu peduli dan perhatian terhadap masyarakat, khususnya bagi mereka yang kurang mampu,” terangnya.

“Dan hal seperti itu, tentunya dapat kita lihat bersama di berbagai kesempatan yang selalu ditunjukkan oleh Ibu Ketua Umum kami,” imbuhnya.

Selain dapat bermanfaat dan membantu bagi mereka yang membutuhkan, ia juga berharap apa yang telah dicontohkan oleh Ketua Umum Persit KCK dapat dicontoh dan ditauladani oleh Persit di jajarannya.

Baca Juga:  Himbau Warga Tertib Lalu Lintas

Karena menurutnya, sebagai Persit tentunya harus mampu melaksanakan berbagai tugas Kepersitan di tengah-tengah lingkungan masyarakat, seperti menunjukkan perannya dalam membantu masyarakat.

Tak ketinggalan dalam kesempatan itu, Ibu Dewi Waris Ari Nugroho beserta pengurus yang lain turut memberikan ucapan selamat ulang tahun kepada Ketua Umum Persit KCK yang tengah merayakannya.(Arw/fad/Anang Sastro).

Berita Terkait

Pelaksanaan Bimtek, Terus Bergulir Menjelang Akhir Tahun, Dan Terus Kerap Menguras Dana Desa.
Telan Korban Kecelakaan, Ormas LAKI, Minta Kantor Dinas PUPR Aceh Timur, Segera Perbaiki Badan Jalan Yang Telah Rusak 
SAPA : Tekankan Bahwa Syariat Islam Aceh, Sering Kali Hanya Menjadi Janji Tong Kosong Nyaring Bunyinya.
80 Persen Pelanggar Syariat Islam Di Banda Aceh Mahasiswa Asal Luar Kota.
SDM Polda Aceh, Melaksanakan Pelatihan Peningkatan Kemampuan Konselor Psikologi
Waka Polda Aceh Hadiri Syukuran HUT Ke-79 Korps Brimob Polri Tahun 2024
Hari Ini Truk Tambang Mulai Beraktivitas Usai Penghentian Sementara, Tindak Tegas Bila Melanggar
DPD GWI Jateng, Mulai Membentuk Kepengurusan DPC Di Berbagai Kabupaten/Kota Se-Jawa Tengah

Berita Terkait

Jumat, 15 November 2024 - 21:28 WIB

Pelaksanaan Bimtek, Terus Bergulir Menjelang Akhir Tahun, Dan Terus Kerap Menguras Dana Desa.

Jumat, 15 November 2024 - 21:27 WIB

Telan Korban Kecelakaan, Ormas LAKI, Minta Kantor Dinas PUPR Aceh Timur, Segera Perbaiki Badan Jalan Yang Telah Rusak 

Jumat, 15 November 2024 - 21:27 WIB

SAPA : Tekankan Bahwa Syariat Islam Aceh, Sering Kali Hanya Menjadi Janji Tong Kosong Nyaring Bunyinya.

Jumat, 15 November 2024 - 21:26 WIB

80 Persen Pelanggar Syariat Islam Di Banda Aceh Mahasiswa Asal Luar Kota.

Jumat, 15 November 2024 - 21:25 WIB

SDM Polda Aceh, Melaksanakan Pelatihan Peningkatan Kemampuan Konselor Psikologi

Berita Terbaru