Bersama Forkopimda, Polres Tanggamus Ikuti Upacara Hari Bhayangkara ke 74 Secara Virtual

Rabu, 1 Juli 2020

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com | Tanggamus – Lampung

Tanggamus – Polres Tanggamus bersama Forkopimda mengikuti upacara peringatan Hari Bhayangkara Ke-74 di Aula Paramasatwika Aula, Rabu (01/07/2020).

Upacara digelar sederhana karena pandemi Covid-19 dengan mempertimbangkan protokol kesehatan untuk mencegah dan memutus penyebaran virus Covid-19.

Presiden Joko Widodo bertindak sebagai inspektur upacara dari Istana Kepresidenan digelar secara virtual dan disiarkan langsung oleh Mabes Polri.

Hadir dalam kegiatan itu, Kapolres AKBP Oni Prasetya, SIK. Wabup Tanggamus Hi. AM. Safii, Dandim 0424/TGM Letkol Inf. Arman Aris Sallo, Ketua DPRD Heri Agus Setiawan.

Baca Juga:  Kapolsek Seririt Waskat Kesiap Siagaan Personil Dipos Pantau Nataru

Lalu, Kajari Tanggamus David P. Duarsa, SH. MH., Ketua Pengadilan Negeri, Ketua Pengadilan Agama, Kalapas Beni Nurachman dan Kepala BPN Kabupaten Tanggamus.

Usai pelaksanaan upacara, Kapolres juga memberikan reward kepada 6 personel berprestasi yang penyerahnnya piagamnya oleh Forkopimda secara bergantian.

Sebagai rasa syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, Polres Tanggamus juga melaksanakan syukuran serta pemotongan tumpeng yang diserahkan kepada personel tertua dan termuda.

Baca Juga:  Dandim 0816 Sidoarjo Hadiri Lomba Lomba Keterampilan Baris Berbaris.

Kapolres AKBP Oni Prasetya mengucapkan selamat Hari Bhayangkara kepada seluruh jakarannya, juga mengucapkan terima kasih atas kehadiran Forkopimda dalam mengikuti upacara secara virtual.

Menurutnya, bahwa 74 tahun bukanlah waktu yang sebentar untuk polri berevolusi menjadi institusi yang dapat dipercaya masyarakat, perjalanan waktu telah mematangkan karakter pengabdian untuk menjadikan Polri lebih cerdas dan tegar, dalam mengemban tugas memelihara keamanan dalam negeri.

“Jangan berpuas diri, mari kita terus berbenah demi polri yang makin baik untuk kedepannya,” kata AKBP Oni Prasetya dalam sambutannya.

Baca Juga:  Hari Juang Kartika Korem 081/DSJ Adakan Donor Darah

Pada momentum hari bhayangkara ke-74 tahun yang berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya seluruh elemen masyarakat merasakan dampak dari pandemi covid-19 dengan kondisi yang penuh keprihatinan dimana hampir seluruh dunia terdampak termasuk indonesia. Kapolres berharap personelnya memaknai bahwa polri sebagai alat negara yang bertugas memelihara kamtibmas harus senantiasa hadir untuk masyarakat.

“Dengan semangat hari bhayangkara ini, mari kita semua membangkitkan dan memotivasi warga Kabupaten Tanggamus untuk tetap produktif dengan berkarya,” pungkasnya. (Bambang )

Berita Terkait

Kunjungan Kapal Selam B-588 Ufa, TNI AL: Ingat Sejarah Pembangunan Armada Laut RI 
Polsek Banda Sakti, Gelar Patroli Ciptakan Keamanan Dan Antisipasi Guan-Tib-Mas
Dugaan Satu Unit Mobil Avanza Warna Hitam, Sulapkan Minyak Jenis Pertalite Saat Pengisian BBM Di Galon SPBU Alur Dua Timbang Langsa.
Terkait Diduga Proyek Pekerjaan Pengerasan Badan Jalan Kampong Desa Kaloy Pulau 3, Menuju Pantai Rekreasi
Polda Aceh, Dukung Peningkatan Pengelolaan Taman Nasional Gunung Leuser.
PJU Polda Aceh, Hadiri Forum Belajar Bersama Secara Virtual, Dalam Rangka Rekrutmen Bakom-Sus Polri
Polda Metro Jaya, Berhasil Gagalkan Peredaran 207 Kg Sabu Dan 90.000 Butir Ekstasi Jaringan Internasional
Proyek Tembok Penahan Tanah TPT Di Kampung Cayur RT 04/01 Desa Rancailat Diduga Jadi Ajang Korupsi Dan Abaikan UU KIP

Berita Terkait

Kamis, 7 November 2024 - 07:01 WIB

Kunjungan Kapal Selam B-588 Ufa, TNI AL: Ingat Sejarah Pembangunan Armada Laut RI 

Kamis, 7 November 2024 - 07:00 WIB

Polsek Banda Sakti, Gelar Patroli Ciptakan Keamanan Dan Antisipasi Guan-Tib-Mas

Kamis, 7 November 2024 - 07:00 WIB

Dugaan Satu Unit Mobil Avanza Warna Hitam, Sulapkan Minyak Jenis Pertalite Saat Pengisian BBM Di Galon SPBU Alur Dua Timbang Langsa.

Kamis, 7 November 2024 - 06:58 WIB

Polda Aceh, Dukung Peningkatan Pengelolaan Taman Nasional Gunung Leuser.

Kamis, 7 November 2024 - 06:57 WIB

PJU Polda Aceh, Hadiri Forum Belajar Bersama Secara Virtual, Dalam Rangka Rekrutmen Bakom-Sus Polri

Berita Terbaru

Politik dan pemerintahan

Belasan Pengurus DPC Demokrat Tanjab Barat Mengundurkan Diri

Kamis, 7 Nov 2024 - 12:57 WIB