Nias Selatan | Detikkasus.com
Bapak Wakil Kepala Kepolisian Resor (Wakapolres) Nias Selatan, Kompol Martin Luther Dachi,S.Sos., menjadi Inspektur Upacara (Irup) mewakili Kapolres Nias Selatan pada Hari Kesadaran Nasional di lapangan Orurusa Telukdalam, Selasa (17/12).
Dalam pidato Bupati Nias Selatan yang dibacakan Kompol Martin Luther Dachi,S.Sos, menghimbau kepada seluruh Aparatur Negara semakin memahami tugas dan fungsi sebagai pelayan, pengayom dan pelindung masyarakat sehingga kehadirannya betul-betul dirasakan oleh masyarakat.
“Selain itu juga diharapkan kepada Aparatur Negara agar dalam melaksanakan tugas wajib menghindari perilaku yang menyimpang dari peraturan dan perundang-undangan yang berlaku,” harap Bupati Nias Selatan melalui pidotanya.
Pada upacara tersebut, Bupati Nias Selatan mengucapkan terima kasih kepada seluruh aparatur dan masyarakat yang telah mendukung pelaksanaan pemilihan Kepala Desa serentak sehingga dapat terlaksana dengan aman, tertib dan lancar.
Mengakhiri pidatonya, Bupati Selatan mengucapkan selamat merayakan Natal 25 Desember 2019 dan menyongsong Tahun Baru 1 Januari 2020, serta memohon maaf lahir dan batin. “Semoga perayaan Natal dan menyambut Tahun Baru memberi suka cita dan kedamaian bagi kita semua,” ucap Bupati Nias Selatan.
Upacara Hari Kesadaran Nasional ini terlaksana dengan baik, meskipun diwarnai hujan gerimis namun semangat peserta upacara tetap berkobar. Kegiatan ini dihadiri Bupati Nias Selatan yang diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Gayus Duha,S.Pd., mewakili Dandim 0213/Nias, Mayor Inf. Hatianus Zega, Staf Ahli Bupati, Kepala OPD, Kepala Bagian, para Perwira Polres Nias Selatan, dan Perwira Lanal Nias, serta tamu dan undangan lainnya. (Supardi Bali)