DANPASMAR 2 Tutup Lomba Menembak  Dankormar  CUP 2019

Detikkasus.com |Dispen Kormar (Surabaya).

Danpasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Ipung Purwadi, M.M., mewakili Komandan Korps Marinir Mayjen TNI (Mar) Suhartono, M.Tr. (Han), menutup lomba menembak Dankormar Cup tahun 2019 yang diselenggarakan di Lapangan Tembak Internasional FX. Soepramono, Karang Pilang Surabaya, Minggu (08/12/2019).

Baca Juga:  Sayed Junaidi: Itu Langkah Preventif Petugas Kepolisian Bukan untuk Proses Hukum

Dalam amanat Komandan Korps Marinir, yang dibacakan oleh Danpasmar 2 mengatakan terima kasih kepada panitia penyelenggara yang telah bekerja keras, obyektif dan transparan dalam penilaian lomba, kepada para juara di masing-masing kelas, semoga prestasi yang diraih dapat terus ditingkatkan pada event-event berikutnya.

Baca Juga:  Personil Lantas Lakukan Pengaturan di Pintu Masuk Objek Wisata Eks. Pelabuhan

 

Ratusan petembak terbaik dari berbagai satuan TNI, Polri dan klub-klub di bawah naungan Perbakin, telah selesai mengikuti lomba untuk menjadi yang terbaik, pada beberapa kategori yang diperlombakan. Khusus untuk lomba berburu babi hutan yang pelaksanaanya lebih awal, dimulai dari tanggal 04 sampai dengan tanggal 08 Desember 2019.

Baca Juga:  Upacara Mekinsan Ring Geni, Bhabikhamtibmas Penarukan Laksanakan Pengamanan

Hadir pada kesempatan tersebut Wadan Pasmar 2 Kolonel Marinir Herry Djuhaeri, M.M, para Asisten Danpasmar 2, dan para Dankolak/Satlak Pasmar 2.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *