Senyawa Kopi Blitar, Ngopi di Rumah Teman Sendiri

BLITAR | Detikkasus.com

Kedai kopi dengan konsep ramah lingkungan kini sudah menjamur di mana-mana. Demi mengurangi sampah plastik, pengelola kafe biasanya sengaja tak sediakan sedotan plastik. Buat Teman Traveler yang sedang keliling wisata di Blitar, coffee shop semacam ini bisa ditemukan di Senyawa Kopi.

Selain konsep go green, Senyawa Kopi juga berikan tempat nyaman buat kalian yang ingin nulis maupun baca buku. Mereka juga sediakan sedotan stainless buat pengunjung yang lupa membawa sendiri.
Sudut Baca yang Keren
Menikmati sudut baca.
Buat Teman Traveler yang hobi berburu foto-foto cantik nan instagramble, Senyawa Kopi mungkin tak terlalu cocok. Sebab kenyamanan yang jadi daya tarik utama di sini.

“Yah, bisa dibilang suasananya seperti di rumah sendiri,
Biar nggak sibuk dengan gadget aja, “Terang Aris pemilik Cafe.

Baca Juga:  Janda Porong Penjual/Pengguna Sabu,Di Ringkus Satresnarkoba Polresta Sidoarjo

Lebih lanjut Aris menambahkan, (Biar gak sibuk dengan gat get_red), dia juga menyampaikan pada teman Traveler bisa enjoy nikmati kopi sambil makan cemilan atau membaca buku favorit,Tak cuma nikmat, tentunya juga nyaman,” Imbuh Aris.

Pengelola Cafe juga sediakan sudut baca alias perpustakaan mini. Pemilik Senyawa Kopi memang ingin pelanggan nggak melulu fokus sama gadget dan mengisi waktu dengan membaca buku.

“Terlihat Nyaman Seperti Rumah Sendiri Bareng teman juga asyik,
Pemilik Cafe juga sediakan beberapa permainan yang bisa Teman Traveler jajal bersama teman. Dijamin acara ngumpul kalian bakal lebih seru, “Terang Sutan Abimanyu salah satu pemcinta kopi di Blitar.

Sultan Abimanya juga mengatakan Buat yang suka nulis atau ingin kerja, Senyawa Kopi tawarkan suasana tenang. Pokoknya bikin Teman Traveler nyaman deh…??, Atmosfernya homey banget, Dijamin bakal betah berlama-lama dan bikin lebih fokus.Dekorasinya lain.
Ruangan bacanya pun sangat nyaman. Nggak sadar, eh udah habis saja bacaannya. Teman Traveler bisa selonjoroan atau duduk santai di sini. Nyaman lah yang pasti.
Dihias kutipan inspiratif.
Suasana di sini memang dibuat seperti rumah sendiri.

Baca Juga:  Prajurit MARINIR Ikuti Lomba ROAD RUN di Kota Blitar

Teman Traveler bisa pilih mau duduk di sudut mana pun. Jika ingin privasi lebih, bisa duduk di ruang baca. Ingin di luar? Bisa banget.
Kopi Enak Bikin Ketagihan, Ngopi asyik sambil baca buku?
Racikan kopi yang ditawarkan di sini jenisnya beragam, mulai dari americano, coffe latte, espresso, cappucino, dan masih banyak lagi. Tenang, buat kalian yang nggak bisa minum kopi, ada macha latte, black tea, green tea, dan minuman lainnya. Sementara untuk menu pendampingnya juga macem-macem. Favorit saya sih siomay, heem enak banget.

Baca Juga:  Tim Voly Pantai Tuban Berebut Tiket Semi Final.

Harganya juga cukup terjangkau Teman Traveler. Makanan maupun minuman di sini dibanderol antara Rp6.000 hingga Rp20.000.
“Oh ya, barista di sini ramah-ramah lho, Mereka takkan segan menyapa untuk sekedar merekomendasikan menu atau jadi teman diskusi asyik. Buat yang lagi tertarik sama kopi, boleh banget tanya-tanya langsung ke mereka. Sekedar ikut lihat proses meracik kopi juga boleh, “Terang Sultan.

” Itulah pengalaman saya ngopi di Senyawa Kopi. Jika penasaran, Teman Traveler bisa mampir ke Jalan DR Sutomo no 2, Sananwetan. Mereka buka tiap hari kecuali Kamis, antara pukul 09.00 hingga 23.00. Khusus Sabtu, jam tutupnya menyesuaikan situasi, “Tandasnya. (Sultan/Anang Sastro).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *