Detikkasus.com| Subang – Kesedihan menyelimuti keluarga Pekerja Migran Indonesia (PMI) asal Subang, Herni Tresnawati, asal Dusun Krajan RT/RW 16/03 Desa Sukasari, Kecamatan Sukasari, Kabupaten Subang, yang dikabarkan meninggal dunia di Riyadh – Saudi Arabia.
Kabar tersebut dibenarkan oleh Ketua Paguyuban Petugas Perekrut dan Pekerja Migran Indonesia (P4MI) Subang, Udin Wahyudin, Kamis (31/10/2019)
“Bukan berita hoak, telah saya pastikan kebenarannya. Kami bersama Disnakertran Subang telah mendatangi keluarga almarhumah,” tuturnya.
Udin menjelaskan, bahwa menurut keterangan suami almarhumah menyebutkan bahwa istrinya bekerja di Riyadh baru satu bulan dan meninggal karena sakit mendadak yang terasa di bagian perut dan bagian lutut hingga meninggal pada hari Selasa (26/10/2019) lalu.
Menyikapi peristiwa itu, Udin menjelaskan langkah yang akan dilakukan P4MI selalu mengedepankan hubungan sosial kemanusiaan, terlepas PMI yang bersangkutan dalam status Legal atau Ilegal, kami akan tetap berusaha membantu pemulangan jenazah secepatnya, bekerja sama dengan Pemerintah Kab. Subang, BP3TKI, dan Kementrian Luar Negeri.
“P4MI sebagai lembaga sosial kemanusiaan akan memperjuangkan pemulangan jenazah, adapun waktu pemulangan bisa beberapa hari karena ada beberapa tahapan yang perlu dilalui di luar negeri, termasuk proses investigasi, dan pemeriksaan medis di sana,” katanya.
Dipastikan Udin, walau P4MI belum memiliki Mobil Ambulans atau Mobil Jenazah, dirinya bertanggung jawab akan menjemput jenazah Almarhumah walaupun memakai mobil pribadinya.
“Lebih dari 50 kali mobil pribadi saya ke Bandara Soeta untuk melakukan penjemputan, baik jenazah PMI ataupun PMI yang karena kondisi-kondisi tertentu dipulangkan dari luar negeri,” pungkas Udin. (Tim 9 Jejak Kasus Subang)