Detikkasus.com | Sidoarjo – Dalam rangka memperingati HUT RI yang ke 71 Th.2019. Pemerintah kec. Sedati pada hari ini selasa tgl 20 agustus th. 2019 mengadakan lomba gerak jalan yang pesertanya terdiri dari siswa siswi SD/SMP/MTS dan SMA/SMK/MA serta dari instansi pemerintah dan masyarakat umum.
PLT camat sedati bapak Probo agus Sunarno, S sos,MM sebelum membuka Start Lomba di mulai mengatakan bahwa dalam mengisi kemerdekaan ini menghimbau kepada generasi muda agar selalu ingat akan jasa- jasa para pahlawan, untuk itu generasi yang akan datang harus selalu tampil dengan penuh dedikasi dan semangat yang tinggi dalam membangun indonesia yang kita cintai ini. Selanjutnya PLT camat sedati bpk probo agus sunarno S sos,MM dengan di dampingi muspika kec. Sedati tepat pada pkl 13.00 Wib. membuka dimulainya acara lomba gerak jalan.
Lomba dengan jarak tempuh sekitar 7 km ini dimulai dari depan APS ( akademi politeknik kelautan dan perikanan Sidoarjo ) menuju jl.raya ds. Kalanganyar , ds. Gisik cemandi dan finish di ds. Cemandi. Peserta lomba gerak jalan ini diikuti sekitar 105 peserta lomba gerak jalan.
Beberapa anggota TNI dari koramil 0816/ sedati bersama polsek sedati sibuk dipinggir jalan guna melaksanakan pengamanan terhadap jalannya lomba gerak jalan tsb. Dirgahayu indonesiaku semoga jaya selalu. (Lyn/Atot)