Sambut HUT RI Ke 74, Babinsa Koramil 0816/13 Wonoayu Melatih Ibu-Ibu PKK Peserta Gerak Jalan

Detikkasus.com|Sidoarjo-Senin(19/08/19)Babinsa Desa Pagerngumbuk, Koramil 0816/13 Wonoayu Kodim 0816/Sidoarjo Pelda H M Sugiyo melatih gerak jalan  ibu–ibu PKK yang berada di Desa Pagerngumbuk Kecamatan Wonoayu Kabupaten Sidoarjo, pada hari Senin .pukul 20.00 Wib

Diketahui kegiatan tersebut untuk melatih ketahanan dan kerapian barisan guna mempersiapkan lomba gerak jalan  dalam rangka memeriahkan HUT ke-74 RI Tahun 2019.

Baca Juga:  Babinkamtibmas Mayong Sambangi Puskesmas Desa Mayong

Adapun materi yang disampaikan yaitu tata cara pelaksanaan PBB . Pada kesempatan waktu istirahat, Pelda H M Sugiyo menyampaikan evaluasi atas pelaksanaan latihan dari masing-masing peserta apa yang telah dilaksanakan yang perlu untuk diperbaiki dan dibenahi.

Itu agar pelaksanaan PBB dapat berjalan dengan baik dan benar sebab peserta terdiri dari para ibu-ibu yang sudah berumah tangga jadi dalam setiap gerakan perlu diulang-ulang agar nantinya hafal dan tidak kaku lagi,” kata Pelda H M Sugiyo.

Baca Juga:  Serma Taufik mewakili Danramil 0816/10 Balongbendo menghadiri Pelantikan Pengurus KWARRAN Dan DKR Masa bakti 2019-2022

Ia mengatakan, latihan gerak jalan ini sangat penting. Ibu-ibu harus melaksanakan latihan ini supaya menjadi lebih terbiasa.

Karena pada dasarnya lomba gerak jalan ini membutuhkan ketahanan dan kesemangatan.”  ujarnya .

Baca Juga:  Komandan Pasmar 2 Ikuti Peringatan Hari Dharma Samudra di KRI Bima Suci

Sementara salah satu ibu-ibu PKK yang mengikuti kegiatan tersebut mengucapkan terima kasih.

bapak babinsa di desa kami selalu aktif dalam setiap kegiatan seperti halnya melatih kami dalam rangka kesiapan gerak jalan ini dan sekali lagi kami ucapkan banyak terima kasih.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *