Danramil Beri Motivasi Kepada Paskibra Tahun 2019 Tingkat Kecamatan Prambon

Detikkasus.com | Sidoarjo – Danramil 0816/ 12 Prambon Kapten Inf Dwi Umiyanto melaksanakan pengamatan pada kegiatan pelatihan Paskibra (Pasukan Pengibar Bendera) di Lapangan Desa Prambon Kecamatan Prambon Kabupaten Sidoarjo, Rabu (31/07/19).

Disela-sela kegiatan, Danramil 0816/ 12 Prambon menyucapakan selamat dan menyampaikan rasa bangga terhadap para siswa dan siswi yang tergabung dalam Paskibra Pogalan tahun 2019. Selain itu Kapten Inf Dwi Umiyanto memberikan motivasi agar tetap semangat berlatih dan gunakan waktu yang tersisa dengan sebaiknya, timbulkan rasa kebanggaan dan kehormatan para peserta Paskib bisa lolos dari seleksi menjadi peserta Paskib tahun ini.

Baca Juga:  Kejaksaan Negeri Sidoarjo Canangkan WBK WBBM

“Tetap bersemangat dalam berlatih tidak kenal lelah siap berlatih bersungguh-sungguh, agar lebih mantap pada saat pelaksanaan hari H”, kata Kapten Inf Dwi Umiyanto.

Baca Juga:  Pantau Spbu Personil Unit Sabhara Berikan Kenyamanan dan Ingatkan Karyawan Saat Warga Pengisian Bbm

Ditambahkan hal tersebut sangat penting di lakukan terhadap siswa yang tergabung dalam Paskibra ini, mulai dari pembinaan pembentukan karakter, fisik, mental sampai dengan kemampuan baris berbaris hingga benar-benar di anggap mampu menjalankan tugas mengibarkan dan menurunkan bendera merah putih. Jalin silaturahmi dan komunikasi antar teman sehingga masing-masing siswa/ siswi punya tanggung jawab yang sama sebagai Paskib.

Baca Juga:  Satgas TMMD KE 106 Selesaikan Tugas nya Malam Tak Jadi Hambatan.

“Saya harapkan dengan latihan secara rutin, nantinya siswa yang tergabung dalam Paskibra dapat lebih bagus, siap dan berani dalam penampilan, kompak dalam gerakan, memiliki rasa percaya diri, disiplin, semangat serta meningkatnya rasa nasionalisme yang besar saat menjadi petugas pada pelaksanaan upacara Bendera pada tanggal 17 Agustus nanti”. Pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *