HUT ke- 30 Yayasan Pendidikan Singosari Medan

Detikkasus.com | Deliserdang – Gebyar Hari Ulang Tahun (HUT) ke-30 Yayasan Pendidikan (YP) Singosari Delitua di hadiri oleh Gubernur Sumatera Utara Edy Rahma¬yadi, kemarin, di Jalan Besar Delitua Kecamatan Delitua Kabupaten Deliserdang, dan hadir dalam acara tersebut antara lain, Wakil Ketua DPRD Medan, Ihwan Ritonga, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sumut, Arsyad Lubis, Kadis Pendidikan Deliserdang, Timor Tumanggor, Camat Delitua, Wakil Karo Karo dan unsur Muspika Delitua, instansi lainnya, para Kepala sekolah SMK, SMA, SMP, SD, dan TK, para guru, orang tua, dan siswa, masyarakat.

Edy Rahma¬yadi mengatakan bahwa, nama Singosari merupakan nama sebuah kerajaan yang terbesar di Indonesia oleh ka¬renanya di harap YP Singosari Delitua juga ke depan akan menjadi yayasan yang terbesar serta mampu mencetak para generasi – generasi terhebat, calon pemimpin di negara Indonesia,”Yayasan ini memiliki nama yang sangat bersejarah yakni nama kerajaan terbesar di Jawa Timur yang di dirikan oleh Ken Arok tahun 1222 maka saya harapkan Yayasan Singosari ini akan menjadi yayasan bersejarah dan besar khususnya di dalam bidang pendidikan agar lebih mencerdaskan generasi penerus kita,” kata Gubsu.
Untuk mewujudkan menjadi yayasan yang besar dan hebat, lanjut Edy, sangatlah mem¬butuhkan satu kunci utama yakni dekat dengan Tuhan dengan melalui ibadah karena tanpa dekat dengan Tuhan, maka sama saja dengan mengulang sejarah masa lalu seperti kisah Firaun,”Sombong dan tidak takut dengan Tuhan maka pada akhirnya sia – sia semua karena Firaun pun binasa,” tambah Edy Rahmayadi, seraya mengucapkan selamat atas usia YP Singo¬sari ke-30 tahun serta mengapresiasi kepada Yayasan Singosari yang telah berbuat guna mencerdaskan generasi Sumut khususnya anak – anak di kawasan sekitar kecamatan Delitua.
Gubsu juga mengucapkan terima kasih kepada pimpinan Yayasan, Hotman S dan staf, guru, dan semua yang terlibat dengan motto “Tanpa pendidikan, ibarat malam tanpa ada penerang gelap gulita semoga menjadi amal jariyah bagi kalian, tetap semangat untuk meneruskan perjuangan, memberi penerang bagi generasi muda kita,” pesan Edy Rahmayadi.

Baca Juga:  Tidak Dilengkapi Dengan Surat Surat Pelanggan Ditindak Dengan Tilang Dalam Giat Pemeriksaan Kendaraan Bermotor

Ketua Yayasan Pendidikan Singosari Hotman S menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran serta bimbingan arahan, dorongan bapak Gubernur Sumut pada HUT Yayasan Pendidikan Singosari ke-30,”Hal ini merupakan suatu kehormatan ter¬tinggi untuk penyemangat bagi para guru, staf, siswa, dan para orangtua, serta masya¬rakat”, kata Hotman S di dampingi Ketua Panitia, Ir. Gunawan Sunardy.

Baca Juga:  Cangkrukan Kamtibmas Polsek Sawoo

Di ungkapkan Hotman S bahwa, selama 30 tahun Yayasan ini tidak lepas dari dukungan Pemerintah Pro¬vinsi Sumut, Pemerintah Kabupaten Deli¬serdang dan ia mengucapkan terima kasih karena telah berkontribusi serta berpartisipasi guna memajukan YP Singosari ini karena YP Singosari Delitua ini berdiri sejak tahun 1989 dan telah mela¬hirkan 30 angkatan dengan jumlah 2.860 siswa, 27 angkatan SD dengan jumlah 7.880 siswa, 25 angkatan SMP dengan jum¬lah 4567 siswa, 22 angkatan SMA dengan jumlah 2.348 siswa, 9 angkatan SMK dengan jumlah 525 siswa.
Perayaan Gebyar HUT YP Singosari Delitua ditandai dengan pemotongan nasi tumpeng oleh Gubernur Edy Rahmayadi, Wakil Bupati Deliserdang, HM Ali Yusuf Siregar, Ketua YP Singosari, Hotman S, dan Ketua Pembina Yayasan Pendidikan Singosari, H Marahalim dan di lanjutkan dengan pelepasan 30 balon sebagai simbol usia YP Singosari yang genap berusia 30 tahun, acara di akhiri dengan ramah-tamah serta hiburan, acara tersebut di hadiri sekitar 3000-an orang.(Alexander/biro Medan)

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Musi Dekati Masyarakat Sampaikan Pesan Kamtibmas dan Himbauan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *