Datang Silih Berganti, Pamit Kenal Wakapolres Ponorogo Kompol Moh Roni Mustofo (Lama) dan Kompol Indah Wahyuni (Baru)

Detikkasus.com |Ponorogo – Pamit Kenal Wakapolres Ponorogo dari Kompol Moh Roni Mustofa, S.I.K, M.I.K. kepada Kompol Inda Wahyuni, S.H., M.H. dihadiri + 200 orang bertempat di aula Polres Ponorogo (05/19).

Kompol Moh Roni Mustofa, S.I.K., M.I.K, yang berdinas di Polres Ponorogo kurang lebih 7 bulan menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kapolres Ponorogo, PJU dan seluruh jajaran anggota Polres Ponorogo.

“Sebenarnya saya masih kerasan di Polres Ponorogo karena baru saja tujuh bulan berada disini namun harus pindah tugas lagi,” Terang Moh Roni.

Lebih lanjut Moh Roni mengatakan, di Polres Ponorogo ini telah memberikan pengalaman dan bimbingan kepada saya selama menjabat Wakapolres Ponorogo. Mohom ma’af apabila selama di Ponorogo melakukan kesalahan kepada para PJU dan anggota, “Pinta Moh Roni.

Baca Juga:  Kapolres Ponorogo Bersama Ketua cabang Bhayangkari Ponorogo Kunjungi Pos Pam

Kompol Moh Roni Mustofa yang berdinas kurang lebih 7 Bulan meninggalkan Polres Ponorogo untuk mengikuti pendidikan Sespim.

Sementara itu, Kompol Indah Wahyuni, S.I.K, M.H Wakapolres Ponorogo yang baru juga mengucapkan hal senada, mengucapkan syukur kepada Allah SWT karena kita semua dapat hadir untuk mengikuti kegiatan pada serah terima jabatan ini. “Saya merasa senang dan bangga bisa berdinas di Polres Ponorogo karena memiliki Kapolres yang bijaksana serta para PJU yang mumpuni dan anggota semuanya yang kompak,” Ucap Kompol Indah Wahyuni.

Dalam sambutannya, Kompol Indah Wahyuni meminta bimbingan dan dukungan dari seluruh pihak supaya dalam berdinas di Polres Ponorogo dapat melaksanakan tugas dengan baik dan menjadikan lebih eksis lagi.

Kapolres Ponorogo AKBP Radiant, S.i.k.M.Hum dalam sambutannya menyampaikan, kesempatan ini merupakan pisah kenal Wakapolres Ponorogo dan kebetulan pada bulan suci Ramadhan 1440 H bulan yang penuh berkah bagi Kompol Moh Roni Mustofa dan Kompol Indah Wahyuni.

Baca Juga:  Bumi Reyog Berdzikir Polres Ponorogo kerahkan 1242 Personel

Kepada Kompol Roni semoga dalam menjalankan pendidikan diberikan kelancaran sehingga mampu meniti karir yang cemerlang dan Kompol Indah Wahyuni sebagai Wakapolres Ponorogo yang baru diharapkan untuk segera beradaptasi dengan dinamika kamtibmas yang terjadi di Kabupaten Ponorogo, “Pesan Kapolres.

Lebih lanjut Kapolres menyampaikan, saat ini di Kabupaten Ponorogo akan melaksanakan kegiatan Pilkades secara serentak sebanyak 198 desa sehingga diharapkan seluruh personil Polres Ponorogo untuk menjaga kesehatan sehingga dapat menjalankan tugas dengan maksimal. “Alhamdulillah situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polres Ponorogo sampai saat ini dalam keadaan kondusif namun sebagai anggota Polri kita semua tidak boleh lengah dengan keadaan saat ini,” Pesan Kapolres Ponorogo, AKBP Radiant.

Baca Juga:  Lantas Polsek Singaraja Turun Kejalan Bantu Murid Menyebrang

Pamit Kenal Wakapolres Ponorogo yang di laksanakan dalam situasi bulan suci Ramadhan sebagai pengantar buka puasa di isi Tausiah oleh Ketua MUI Kabupaten Ponorogo, Ky. H. Drs. Ansor Rusydi, M.A. yang dilanjutkan Sholat Magrib berjamaah di Masjid Uswatun Khasanah Polres Ponorogo.

Hadir dalam pamit kenal Waka Polres Ponorogo,  AKBP Radiant, S.I.K, M.Hum, Waka Kapolres Ponorogo, Kompol Indah Wahyuni, S.H., M.H. Wakapolres Ponorogo, Kompol Moh Roni Mustofa, S.I.K., M.I.K, PJU Polres Ponorogo, Ketua MUI Ponorogo K.H. Drs. Ansor M. Rusydi, M.A, Kapolsek jajaran Polres Ponorogo, Perwakilan dari Bank BRI Cabang Ponorogo dan anggota Polres Ponorogo. (Anang Sastro).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *