Disidik Pelalawan Selenggarakan Ujian Nasional SMP dan SD

Senin, 22 April 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com | Kabupaten Pelalawan, Dinas Pendidikan Kabupaten Pelalawan menyelenggarakan ujian nasional kepada seluruh siswa SMP dan SD Diseluruh Kabupaten Pelalawan.

Hal ini disampaikan oleh Plt kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Pelalawan Zalal S.Pd melalui Kabid SMP H. Anton Timur Jailani S.Pdi MH kepada awak media pada Senin (22/4/19) di ruang kerjanya.

Hari ini pertama ujian nasional. Bupati Pelalawan HM Harris langsung meninjau pelaksanaan ujian dibeberapa sekolah. Salah satu sekolah yang ditinjau oleh Bupati Pelalawan, yakni SMP Negeri Bernas, SD Negeri 06 dan SD Negeri 07 Pangkalan Kerinci, jelas ketua PGRI Kabupaten Pelalawan itu.

Ditambahkan Anton, ujian nasional khusus SMP dilaksanakan selama empat hari. Dimulai pada hari ini senin tanggal 22 sampai tanggal 25 April 2019.

Baca Juga:  Warga Dukuh Ngumpul Lor Desa Ngumpul Heboh dengan Tewasnya Parti Tercebur Ke Dalam Sumur - Detik Kasus Ponorogo.

Ujian pada Senin hari pertama adalah bidang studi Bahasa Indonesia. Ujian hari kedua pada Selasa bidang studi Matematika. Dan ujian pada hari ketiga Rabu, bidang studi Bahasa Inggris dan hari keempat atau terakhir, ujian bidang studi IPA, urainya.

Ada sebanyak 92 SMP diseluruh Kabupaten Pelalawan, baik negeri maupun swasta melaksanakan ujian nasional saat ini. Dari sebanyak 92 itu, sebanyak 32 melaksanakan ujian nasional berbasis komputer (UNBK) dan sebanyak 60 SMP, melaksanakan ujian nasional kertas pensil (UNKP), dengan jumlah siswa seluruhnya sebanyak 6074 orang, jelas ketua PGRI Pelalawan itu lagi.

Baca Juga:  Cegah Adanya Gangguan Kamtibmas Unit Opsnal Polsek Seririt Tingkatkan Kring

Kabid SMP itu berharap, pelaksanaan ujian nasional itu berjalan lancar. Dan hasil sesuai dengan permintaan Bupati Pelalawan, bahwa rangking harus ditingkatkan. Setidaknya siswa SMP Kabupaten Pelalawan menjadi rangking 1 seperti pada tahun 2017 lalu, imbuhnya berharap.

Selama berlangsungnya ujian nasional ini selama 4 hari, dihimbau kepada PLN dan BUMD, agar jangan ada pemadaman lampu, supaya proses ujian nasional tersebut tidak terganggu, pintanya.

Hal senada juga ditambahkan oleh Kabid SD Martias M.AP melalui Eri S.Ag Kasi Kurikulum SD.

Ujian berstandar nasional untuk SD dilaksanakan selama 3 hari, yang serentak dimulai pada hari ini. Hari pertama ujian nasional bidang studi Bahasa Indonesia. Pada hari kedua ujian nasional bidang studi Matematika, dan terkhir pada hari ketiga Rabu, ujian bidang studi IPA, bebernya.

Baca Juga:  Melaksanakan Sambang Dalam Rangka Harkamtibmas

Dikatakan Eri, jumlah sekolah yang melaksanakan ujian nasional tahun ini, SD dan MI sebanyak 227 sekolah. Siswa peserta ujian nasional sebanyak 8185 orang.

Dalam pelaksanaan ujian berstandar nasional bagi seluruh SD, MI, di Kabupaten Pelalawan saat ini diharapkan berjalan baik dan lancar. Kita optimis seluruh siswa yang mengikuti ujian tersebut 100% lulus, tukasnya. (Sona)

Berita Terkait

Minyak Goreng Subsidi Minyakita, Yang Di Bagikan Helmi Hasan Di Laporkan Ke KPK
Polri Tegas, Pelaku Penembakan Polisi Di Sumbar Di PTDH
Permohonan Bantuan Rehab Rumah Janda Miskin, Yang Telah Di Ajukan Oleh Baitul Mal Pemko Langsa.
Terkait ADD Desa Gampong Alue Canang, Dugaan Mark-Up Ajang Korupsi, Di Masa Pejabat Geuchik Berinisial “RJL” Penggunaan Fiktif
Kapolres Aceh Tamiang Jamin Kondusifitas Keamanan Jelang Hari Pemilihan
Apel Pergeseran Pasukan, 9.164 Personil Gabungan Amankan TPS Di Pil-Kada 2024
Diduga Marak Tambang Ilegal, Di Tanah Karo Kecamatan Merek, Tepatnya Di Desa Negara Dan Desa Mulia Rakyat.
Laporan, Dugaan Korupsi, Di Kejari Terkesan Hanya Jalan Di Tempat Saja
Tag :

Berita Terkait

Rabu, 27 November 2024 - 11:44 WIB

Minyak Goreng Subsidi Minyakita, Yang Di Bagikan Helmi Hasan Di Laporkan Ke KPK

Rabu, 27 November 2024 - 11:43 WIB

Polri Tegas, Pelaku Penembakan Polisi Di Sumbar Di PTDH

Selasa, 26 November 2024 - 18:09 WIB

Terkait ADD Desa Gampong Alue Canang, Dugaan Mark-Up Ajang Korupsi, Di Masa Pejabat Geuchik Berinisial “RJL” Penggunaan Fiktif

Selasa, 26 November 2024 - 18:09 WIB

Kapolres Aceh Tamiang Jamin Kondusifitas Keamanan Jelang Hari Pemilihan

Selasa, 26 November 2024 - 18:08 WIB

Apel Pergeseran Pasukan, 9.164 Personil Gabungan Amankan TPS Di Pil-Kada 2024

Berita Terbaru

Uncategorized

Polri Tegas, Pelaku Penembakan Polisi Di Sumbar Di PTDH

Rabu, 27 Nov 2024 - 11:43 WIB

Berita Terkini

Forkopimda Tanggamus Matangkan Persiapan Pilkada Serentak 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 21:09 WIB