Mantabkan Sinergitas, Tiga Pilar Desa Siap Hadirkan Wilayah Damai.

Selasa, 12 September 2017

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Indonesia – Propensi Jatim – Kabupaten Lumajang: Detikkasus.com – Guna menjaga stabilitas keamanan dan keteriban masyarakat telah dilaksanakan Komunikasi Aktif antara Pemerintah Kabupaten dengan Pemerintah Desa dengan mengambil tema “Tiga Pilar Desa Siap Menghadirkan Wilayah Damai” yang dilaksanakan di Pendopo Kabupaten Jalan Alun-alun Selatan Lumajang, Selasa (12/09/2017).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Forkopimda plus Kabupaten Lumajang, Dandim 0821 diwakili Kasdim 0821, Kepala Kesbangpol, Kepala Satpol PP Kabupaten Lumajang, Jajaran Forkopimka, Lurah dan Kepala Desa, Babinsa dan Babinkamtibmas se Kabupaten Lumajang serta beberapa pejabat pemerintah daerah Kabupaten Lumajang.

Baca Juga:  Rutinitas Pagi Personil Polsek Sukasada di Pagi Hari Amankan Lalulintas Pengguna Jalan di Depan SPBU Sukasada

Sebagai narasumber Kapolres Lumajang AKBP Rahmad Iswanusi, S.I.K, M.H mengatakan perlu adanya persamaan persepsi, pandangan dan tujuan dalam mewujudkan keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Untuk itu sinergitas harus tetap terjaga sampai tingkat desa, hal ini dimaksudkan agar setiap program yang telah direncanakan dapat berjalan dengan baik dan lancar agar kesejahteraan masyarakat Lumajang dapat meningkat,” tambahnya.

Baca Juga:  Kekompakan Bhabinkamtibmas Dan Babinsa Amankan Kegiatan Pordes Desa Sumberklampok

“Sebagai aparat penegak hukum, aparat kepolisian bertugas sebagai pengayom masyarakat sehingga dalam melaksanakan aktifitas sehari-hari warga merasa aman, nyaman dan terlindungi,” tandas Kapolres.

Di lain pihak Kasdim 0821 Lumajang Mayor Inf Irawan Setiadi, S.H. dalam materinya mengatakan bahwa babinsa adalah aparat pembinaan pertahanan, keamanan dan ketertiban masyarakat sedangkan Babinkamtibmas adalah aparat Penegak Hukum yang bertugas untuk menciptakan ketahanan, keamanan dan ketertiban masyarakat.

Baca Juga:  Sat Reskrim Polres Buol-Sulteng, Bekuk Pencetak dan Pengedar Uang Palsu

“Dalam pelaksanaan sinergitas hendaknya terbangun sampai tingkat desa sehingga kerjasama tiga pilar tingkat desa dapat terjalin sejalan, selaras dan seimbang agar terwujud pertahanan, keamanan dan ketertiban masyarakat,” tambahnya.

“Peranan tiga pilar dalam menciptakan stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah, untuk itu mari tingkatkan kerjasama dan bersatu serta bergotong royong melaksanakan pemerintahan yang sejuk dan damai demi mewujudkan masyarakat lumajang yang lebih baik,” Pungkas Kasdim. (Riaman).

Berita Terkait

Tersangka Kasus Korupsi Oknum KAU Ternyata Lulus ADM Satpol PP Langsa 
Dr. Mawardi Siregar, MA: Merasa Dikudeta dan Dibunuh Karakter oleh Rektor IAIN Langsa
Komitmen Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup, Medco E & P Malaka Raih PROPER Predikat Biru Dari KLHK
Kasat Pol PP Berang, Karena Adanya Kibus Di Dalam Tubuh Sat-Pol PP Kota Langsa
APDESI, SAPA, Dan Mahasiswa Aceh, Bersatu Serukan Pengelolaan Gas 3 Kg Oleh BUMG.
Calon Walikota Dan Wakil Wali Kota Lhokseumawe, Serahkan Bantuan Pada Korban Kebakaran.
Kejati Aceh, Di Duga Tidak Bernyali Mengusut Temuan LHP-BPK, Terkait Indikasi Kasus Korupsi Di Pemkab Aceh Timur
Dalam Rangka Persiapan  Pil-Kada, PPK Nibong Lantik 161 KPPS 

Berita Terkait

Kamis, 7 November 2024 - 19:13 WIB

Tersangka Kasus Korupsi Oknum KAU Ternyata Lulus ADM Satpol PP Langsa 

Kamis, 7 November 2024 - 19:12 WIB

Dr. Mawardi Siregar, MA: Merasa Dikudeta dan Dibunuh Karakter oleh Rektor IAIN Langsa

Kamis, 7 November 2024 - 19:11 WIB

Komitmen Dalam Pengelolaan Lingkungan Hidup, Medco E & P Malaka Raih PROPER Predikat Biru Dari KLHK

Kamis, 7 November 2024 - 19:10 WIB

Kasat Pol PP Berang, Karena Adanya Kibus Di Dalam Tubuh Sat-Pol PP Kota Langsa

Kamis, 7 November 2024 - 19:09 WIB

APDESI, SAPA, Dan Mahasiswa Aceh, Bersatu Serukan Pengelolaan Gas 3 Kg Oleh BUMG.

Berita Terbaru