Kapolda Papua Tandatangani Pakta Integritas Seleksi Sekolah Inspektur Polisi Khusus, SIP Sus

Polda Papua, detikkasus.com – Kepala Kepolisian Daerah Papua, Irjen Pol Drs. Boy Rafli Amar, MH selaku Ketua Panitia Penerimaan Daerah Papua (Panda Papua) memimpin acara Penandatanganan Pakta Integritas Seleksi penerimaan Sekolah Inspektor Polisi Khusus (SIP Sus) Intelijen Tahun Anggaran 2017. Selasa (12/9/17).

Turut hadir dalam Penandatangan Pakta Integritas tersebut, Waka Polda Papua, Irwasda Polda Papua, para Pejabat Utama Polda Papua, seluruh Panitia seleksi dan seluruh peserta seleksi SIP sus bertempat di Aula Rastra Samara Polda Papua.

Baca Juga:  Pelayanan Prima Polsek Busungbiu Menggelar Personilnya Dipersimpangan Jalan

Pembacaan dan penandatanganan pakta integritas dilakukan oleh perwakilan dari masing-masing panitia, peserta dan Pengawas Internal yang berasal dari Itwasda dan Bid Propam Polda Papua yang intinya menolak segala bentuk praktik Korupsi, Kolusi, Dan Nepotisme (KKN) selama proses seleksi berlangsung.

 

Sebelum Kapolda Papua memberikan Sambutan pada acara tersebut, terlebih dahulu Kepala Biro SDM Polda Papua Kombes Pol Ida Bagus KD Putra N, Sik, M.Si menbacakan Sumpah Panitia yang diikuti oleh seluruh panitia seleksi penerimaan Sekolah Inspektor Polisi Khusus (SIP Sus) Intelijen.

Baca Juga:  Kapolda Jatim Cup Wujudkan Pilkada Jatim Damai dan Bebas Hoax - Detik Kasus.

Sementara itu, Kapolda Papua Irjen Pol Drs. Boy Rafli Amar mengatakan “bahwa Pakta Integritas dalam seleksi SIPsus ini merupakan hal yang baru pertama kali dilaksanakan dimana prosesi Pakta Integritas ini biasanya diperuntukan bagi Rekruitmen anggota Polri baik penerimaan Taruna AKPOL, SIPSS, Brigadir dan Tamtama”.

Baca Juga:  Dandim 0313/ KPR didampingi Kabag Ops, Danramil dan Kapolsek Kampar Bantu Korban Banjir

Dengan dibaca serta ditandatangani Pakta Integritas itu, maka semua pihak yang terkait dalam penerimaan ini telah sepakat untuk menghindari segala bentuk kecurangan dan mengedepankan prinsip Jujur, Obyektif, Bersih, Transparan, akuntabel, unggul dan Kompetitif,” tegas Kapolda.

Sumber:polri.go.id
Redaksi Media cetak RadarBangsa & Madia Online www.jejakkasus.info / detikkasus.com. Ciptakan informasi untuk yang terbaik.

Zainul Arifin. Wa :081 217 614 828.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *