Polda Bali- Polres Buleleng, detikkasus.com – Sebagai bentuk kedekatan anatara Bhabinkamtibmas dengan aparat desa, pada hari Selasa tanggal 12 September 2017, pukul 09.00 wita Bhabinkamtibmas DEsa Tejakula Polsek Tejakula Polres Buleleng Aiptu Nyoman Srinasa menghadiri Rapat Musyawarah Rencana Pembangunan Desa Tejakula, Kecamatan Tejakula, Kabupaten Buleleng.
Hadir dalam rapat Musyawarah Rencana Pembangunan Desa tersebut, Kepala Desa, Ketua LPM, Ketua BPD, Kelian Banjar Dinas, Kelian Desa Pekraman Tejakula, Kasi Pembangunan, dan undangan lainnya, rapat berlangsung di Gedung Serbaguna Kantor Desa Tejakula.
Bhabinkamtibmas Desa Tejakula pada kesempatan yang baik tersebut tidak lupa menyampaikan pesan kamtibmas dan menyarankan agar masyarakat berserta aparat Desa sama sama mengawasi penerimaan dan penggunaan Dana Desa yang dikucurkan oleh pemerintah pusat, dengan maksud supaya tidak terjadi penyimpanan penggunaan Dana Desa tersebut.
Saat dikonfirmasi Kapolsek Tejakula AKP I Wayan Sartika, S.H mengatakan “Seluruh Bhabinkamtibmas yang berada di Desa Binaannya mempunyai tangung jawab untuk mengawasi besaran Dana Desa yang diterima dan penggunaannya sesui dengan ketentuan untuk itu Bhabinkamtibmas wajib melaksanakan pengawasan”, demikian ungkap Kapolsek singkat. (Priya).