Hak Jawab Kasi Intel Kejari Pelalawan Praden K.S. SH.

Rabu, 16 Januari 2019

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Detikkasus.com | Kabupaten Pelalawan, Kasi Intel Kejari Pelalawan Praden K.S. SH, minta hak jawabnya dipublikasikan. Dalam hak jawabnya membantah hampir seluruh isi rekaman sebagaimana yang telah diberitakan Senin 14 Januari 2019 lalu.

Hak jawab yang dikirimkan melalui aplikasi WA redaksi detikkasus.com, demikian berbunyinya, “sehubungan dengan pemberitaan pada situs https://detikkasus.com/oknum-jaksa-lsm-jaksa-diduga-rekayasa-kerugian-negara/ tanggal 15 Januari 2019 dengan judul Oknum Jaksa dan LSM diduga rekayasa kerugian negara, bersama ini kami sampaikan hal-hal sebagai berikut” :

1)Bahwa terkait pemberitaan oknum jaksa merekayasa hasil perhitungan audit konsultan senilai Rp135 juta, pihak Kejaksaan dan LSM KPK Nusantara melakukan rekayasa terhadap perhitungan tersebut adalah tidak benar, bahwa audit konsultan tidak ada intervensi dari pihak Kejaksaan dalam hal ini saya, maupun LSM KPK Nusantara, bahwasanya konsultan melakukan perhitungan berdasarkan kemampuan dan pengetahuan yang dimiliki oleh konsultan.

2)Bahwa berdasarkan hasil temuan audit konsultan terhadap 4 bangunan adalah sebesar Rp.34.975.273,- antara lain :
Bangunan serbaguna yang terletak di Desa Air Emas temuannya sebesar Rp3.987.550,-. Berdasarkan LHP dari PT.KAISAR SINAR SAMUDERA nomor 13.KSSA/X2018, perihal Laporan Audit Fisik dan Pemeriksaan Volume Bangunan, tanggal 15 Oktober 2018.
Bangunan serbaguna yang terletak Desa Bukit Garam temuannya sebesar Rp.29.034.805,-. Berdasarkan LHP dari PT.KAISAR SINAR SAMUDERA nomor 10.KSSA/X2018, perihal Laporan Audit Fisik dan Pemeriksaan Volume Bangunan, tanggal 15 Oktober 2018.
Bangunan serbaguna yang terletak di Desa Kayu Ara Kec. Kerumutan temuannya sebesar Rp.951.286,-. Berdasarkan LHP dari PT.KAISAR SINAR SAMUDERA nomor 11.KSSA/X2018, perihal Laporan Audit Fisik dan Pemeriksaan Volume Bangunan, tanggal 15 Oktober 2018.

Baca Juga:  KABUPATEN NIAS BARAT PERINGATI HARI KESAKTIAN PANCASILA 01 OKTOBER 2018.

Bangunan serbaguna di Desa Delik Kec. Pelalawan temuannya sebesar Rp1.001.632,-. Berdasarkan LHP dari PT.KAISAR SINAR SAMUDERA nomor 12.KSSA/X2018, perihal Laporan Audit Fisik dan Pemeriksaan Volume Bangunan, tanggal 15 Oktober 2018.
Terhadap temuan hasil audit Konsultan tersebut diatas telah disetorkan kepada kas daerah melalui BPKAD Kabupaten Pelalawan pada tanggal 29 Oktober 2018, maka berdasarkan pemberitaan tersebut diatas adanya rekayasa terhadap kerugian negara adalah tidak benar, karena sejumlah temuan Konsultan tersebut diatas telah disetorkan ke kas daerah, berdasarkan pemberitaan tersebut diatas adalah tidak berdasar, dan si pembuat berita terkesan membuat berita bohong (hoax) yang berakibat terjadinya pencemaran nama baik terhadap diri saya dan pelapor (LSM KPK Nusantara) serta Konsultan

3)Bahwa terkait pemberitaan tentang pemberian uang sebesar Rp20 juta kepada konsultan adalah merupakan uang jasa atas pekerjaan melakukan audit terhadap 4 bangunan gedung serbaguna milik DPMD Pelalawan, perlu saya tegaskan, bahwa uang tersebut adalah merupakan uang bersumber dari anggaran bidang Intelijen dalam hal pelaksanaan kegiatan yang sudah dilaksanakan dan tidak benar uang tersebut berasal dari Sdr. Zamhur (Terlapor). Pemberian uang Rp20 juta tersebut berdasarkan 4 lokasi yang dilakukan audit yang masing-masing gedung bangunan saya memberikan jasa sebesar Rp5 juta kepada konsultan atas jasa audit yang telah dilakukan, Pemberitaan tersebut merupakan perbuatan yang mencemarkan nama baik saya karena terlapor tidak  pernah memberikan uang sebesar 20 juta kepada saya untuk diserahkan kepada konsultan.

Baca Juga:  Giat K2YD SAFARI SHOLAT JUM'AT BERJAMA'AH.

4)Bahwa terkait pemberitaan oknum jaksa ada meminta uang sebesar Rp 150 juta dari terlapor adalah tidak benar dan saya tidak pernah menerima uang dari terlapor kecuali uang sebesar Rp34.975.273 berdasarkan hasil temuan tim konsultan untuk disetor ke kas daerah.

5)Bahwa terkait pemberitaan adanya perundingan antara jaksa dan terlapor hanya menyanggupi sebesar Rp90 juta dan saat itu hanya dibayarkan Rp80 juta dan sisanya akan dicairkan, terkait berita tersebut di atas adalah merupakan opini dan pendapat dari pembuat berita yang tidak didukung dengan fakta dan data dari terlapor dan terlapor tidak pernah memberikan uang kepada saya terkait penanganan perkara tersebut di atas, hal ini sangat mencemarkan nama baik saya yang dituduh menerima uang dari terlapor.

6)Bahwa terkait pemberitaan konsultan M meminta biaya sebesar 1% yang harus dibayarkan untuk mengaudit proyek tersebut adalah tidak benar, bahwa konsultan M tidak pernah meminta persentase atau biaya senilai 1 % dari hasil temuan yang dilakukan oleh konsultan M.

Baca Juga:  Ciptakan Kamseltibcar Lantas Dan Layani Masyarakat Kota Singaraja Yang Beraktifitas Pagi, Satuan Sabhara Melaksanakan Pam Jalur Pagi

Sehubungan pemberitaan tersebut di atas yang mencemarkan nama baik saya dan mencemarkan nama baik Instansi saya, perlu kami tegaskan agar redaksi dan pembuat berita melakukan :

1)Membuat permohonan maaf terhadap berita yang telah terbit tanggal 15 Januari 2019  tersebut adalah tidak benar karena tidak didukung oleh fakta dan data dan hanya bersifat opini dari si pembuat berita.
2)Membuat berita klarifikasi terhadap kesalahan atas penyampaian berita yang tidak benar dimaksud.
3)Apabila dalam 1×24 jam terhadap Hak Jawab ini tidak diindahkan maka kami akan melakukan proses hukum sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku pencemaran nama baik dan berita bohong (hoax).

Pengajuan Hak koreksi / Hak Jawab ini diharapkan segera efektif dan tidak terlalu lama dan berlaku sejak surat ini dibuat. Demikian kami sampaikan untuk perhatian dan kerjasamanya kami ucapakan terima kasih. Saya Praden k. Simanjuntak SH. Kasi intel Kejari Pelalawan.

Anehnya saat dimintai tanggapannya atas rekaman yang mirip suaranya dan suara narasumber lainnya, jawaban Praden, “terangkan saja nanti pas pada waktunya. Tunggu aja waktunya proses hukum sebagaimana Hak Jawab saya,” tulisnya di WA sore Rabu (16/1/19) di Pangkalan Kerinci. (Sona)

Berita Terkait

Peningkatan Kapasitas Pemerintah Desa Gedung Sako Satu, Tim Ahli Dari Ipda Kaur
Pelaku Penyalahgunaan Narkotika Di Nisel Di Amankan Oleh Tim Opsnal Satres Narkoba Polres Nias Selatan
Kalangan Perjudian 303 Sabung Ayam dan Dadu di Digerebek, Polresta Barelang Alhasil Menyita 85 unit sepeda motor dan 4 unit mobil
Calon Wakil Bupati Kaur Bertemu Petinggi Partai Bulan Bintang
Indonesia Menyala! Presiden Prabowo resmi menghapus utang macet UMKM, Petani dan Nelayan
Pelaksanan Acara Konfrensi Pers Di Kantor Bea Cukai Kota Langsa, Belasan Wartawan Media Online
Pelindo III Selalu Ingkar Janji ! Warga Lembar Akan Mengadu Ke Komisi II DPR-RI Dan Presiden RI
Kasus Judol Di Kementerian Komdigi Jadi Atensi Kapolri

Berita Terkait

Rabu, 6 November 2024 - 17:45 WIB

Peningkatan Kapasitas Pemerintah Desa Gedung Sako Satu, Tim Ahli Dari Ipda Kaur

Rabu, 6 November 2024 - 04:17 WIB

Kalangan Perjudian 303 Sabung Ayam dan Dadu di Digerebek, Polresta Barelang Alhasil Menyita 85 unit sepeda motor dan 4 unit mobil

Rabu, 6 November 2024 - 01:11 WIB

Calon Wakil Bupati Kaur Bertemu Petinggi Partai Bulan Bintang

Selasa, 5 November 2024 - 21:56 WIB

Indonesia Menyala! Presiden Prabowo resmi menghapus utang macet UMKM, Petani dan Nelayan

Selasa, 5 November 2024 - 21:17 WIB

Pelaksanan Acara Konfrensi Pers Di Kantor Bea Cukai Kota Langsa, Belasan Wartawan Media Online

Berita Terbaru