Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com –
Bhabinkamtibmas Desa Umajero Polsek Busungbiu jajaran Polres Buleleng Aiptu Ketut Erma Suryawan dibantu oleh Personil Sabhara Polsek Busungbiu Bripka Gede Agus Indrawan melaksanakan kegiatan pengawalan ke warga a.n.Made Ermawan ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Bangli, pada hari Sabtu (9/9/2017) pkl.10.30 wita.
Aiptu Ketut Erma Suryawan bersama Bripka I Gede Agus Indrawan melaksanakan pengawalan terhadap Made Ermawan yang mengalami gangguan kejiwaan untuk selanjutnya akan menjalani pengobatan di RSJ Bangli.
Made Ermawan alias Made Kutang, warga Desa Umejero yang kemarin pada hari jumat (8/9) sempat mengamuk dan mengakibatkan Nyoman Nirta (58) mengalami luka-luka karena berusaha mengamankannya.( Made Ermawan)
“Pengiriman Made Ermawan alias Made Kutang yang sudah sempat meresahkan keluarga dan warganya, ke RSJ atas keputusan dan kesepakatan keluarga yangbersangkutan” ucap Aiptu Ketut Erma Suryawan, sekembalinya dari pengawalan.
Saat dikonfirmasi diruang kerjanya Kapolsek Busungbiu AKP I Nengah Muliadi.S.H.mengungkapkan “Atas pertimbangan keluarga Made Erma yang mengalami gsngguan mental dan kemarin sempat mengamuk serta mengancam akan membunuh anak dan istrinya, untuk diobati di RSJ Bangli untuk itu kami melakukan pengawalan untuk memastikan yang bersangkutan bisa sampai ditujuan dengan selamat, lancar, dan aman”, ungkapnya. (Priya).