Bhabinkamtibmas Banjar Tegal Amankan Turnamen Olah Raga Rekreasi Ceki

Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Untuk dapat menjaga keamanan dan kelancaran kegiatan yang dilakukan warga Masyarakat diwilayah binaannya, anggota Bhabinkamtibmas selalu hadir untuk melaksanakan pengawasan dan pengamanan.

Pengamanan kali ini dilakukan Bhabinkamtibmas Kelurahan Banjar Tegal Polsek Singaraja jajaran dari Polres Buleleng BRIPKA Made Sukadana pada Turnamen olah raga rekreasi ceki yang di selenggarakan oleh sekehe Teruna Jnana Yogena kelurahan Banjar Tegal dalam rangka hari raya Galungan dan kuningan. Kamis (27/12) pukul 08.30 wita.

Baca Juga:  Mengawali Pelayanan Pagi Sebrangkan anak Sekolah

Dalam pelaksanaan pengamanannya, BRIPKA Made Sukadana melakukan pengawasan dan mengamanan disekitar lokasi guna menjaga agar kegiatan turnamen dapat berjalan dengan aman dan lancar.

Baca Juga:  Amankan Aktifitas Warga Disiang Hari Unit Lantas Polsek Seririt Turun Kejalan

Kapolsek Singaraja KOMPOL A.A. Wiranata Kusuma, S.H.,M.M., saat diminta konfirmasinya mengatakan “Kegiatan pengawasan dan pengamanan yang dilakukan Bhabinkamtibmas tersebut merupakan penjabaran dari tugas dan kewajibannya dalam melayani Masyarakat, sehingga kegiatan turnamen Olah Raga Rekreasi Ceki tersebut dapat berjalan aman, tertib dan lancar”, ucap Kapolsek

Baca Juga:  Cegah Terorisme, Sat Sabhara Tingkatkan Patroli di Pantai Penimbangan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *