Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Untuk mendekatkan diri dan menjalin silaturahmi dengan warga masyarakat, Bhabinkamtibmas sebagai ujung tombak polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat selalu hadir dalam setiap kegiatan yang di selenggarakan oleh masyarakat. Seperti yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Patas Polsek Gerokgak jajaran dari Polres Buleleng Aiptu Putu Sentana yang menghadiri sekaligus mengamankan kegiatan pernikahan warga di desa binaan, Jumat, 14 Desember 2018, pukul 10.30 wita.
Pengamanan dilakukan, selain memang sudah menjadi kewajiban kepolisian juga sebagai pelayanan kepada masyarakat juga menyampaikan pesan Kamtibmas untuk tidak menkonsumsi minuman keras karena mengonsumsi minum minuman keras akan merusak kesehatan dan juga dapat menimbulkan keributan.
Kapolsek Gerokgak Kompol Made Widana, S. H, saat dikonfirmasi menjelaskan, “Dengan kehadiran Bhabinkamtibmas pada saat berlangsungnya kegiatan masyarakat dapat menciptakan rasa aman dan nyaman,sehingga kegiatan masyarakat dapat berjalan dengan baik,” ungkap Kapolsek.