Detikkasus.com | SIDOARJO -, Babinsa Koramil 0816 Gedanan Koptu Ator Sarjono mempunyai banyak cara tersendiri untuk menghijaukan lingkungan sekitarnya yang menjadi daerah binaanya yaitu dengan cara menanam berbagai jenis tanaman diantaranya jenis bonsai dan sayur mayur yang setiap saat bisa diambil hasilnya oleh kaum ibu2 rumah tangga.tidak hanya itu kumpulan plastikpun juga disulap menjadi hasil karya yang bernilai jual tinggi. Maka tidak salah, jika desa ganting menjadi perwakilan dari sekian banyakdesa di Kecamatan gedangan untuk menjadi peserta “Sidoarjo Bersih dan Hijau “(SBH).
Sehingga desa ganting mendapatkan ikon sebaai rumah sehat, seni dan bebas plastik,” jelas Indah Yuliati selaku pendamping SBH Desa Ganting.
Pada Jumat( 30/11)
Indah menambahkan setiap peserta dari program SBH akan mendapatkan beberapa stimulus diantaranya penanaman 25 pohon pemberian komposter, tempat sampah basah dan kering, dan satu set cat warna. “Semua pemberian digunakan dengan sebaik mungkin guna mempercantik desa ganting sehingga mendapatkn nilai lebih diantara desa lainnya dan harus selalu ber koordinasi dengan babinsa secara sinergi dan berkesinambungan,” ulasnya.
Di sela – sela kegiatan, tim sosialisasi dari Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) warga masyarakat dan babinsa dari koramil gedangan Koptu Ator Sarjono berkeliling desa guna mengecek langsung di lokasi banyak tanaman yang menghiasi tiap rumah penduduk desa ganting.bahkan Jalan setapak yang menghubungkan dengan desa sebelah juga berwarna-warni hiasan dari plastik.
Sementara itu, Kaur Perencanaan Desa Ganting Kusrini mengatakan kehadiran Babinsa sangat membantu bagi Petugas Pemerintahan Desa Ganting dalam setiap melaksanakan berbagai bentuk kegiatan.
Harapannya program SBH yang diselenggarakan oleh DLHK dapat terus berlanjut dan berkesinambungan dari satu desa ke desa lainnya.
Dan ucapan dari Batituud koramil 0816/17 Gedangan peltu Heri menyampaikan pada Rabu tgl 5 Desember dalam acara sbh telah berjalan kondusif lancar dan aman ucapnya. (Zeey/Lyn).