Danrem 083/Bdj Kunjungi Satuan Kodim 0824 Jember.

Propinsi Jatim – Kabupaten Jember, detikkasus.com – Pada Selasa 05/09/2017 usai mendampingi Kegiatan Pangdam V/Brw diwilayah Jember dengan membuka Pendidikan Secaba Khusus Babinsa dan Berkunjung di Yon Armed 8/105 Tarik, Danrem 083/Bdj Kolonel Inf Bangun Nawoko menyempatkan diri berkunjung ke jajaran Korem 083/Bdj yaitu Kodim 0824 Jember.
Tepat Pukul 13.37 Wib Danrem 083/Bdj Kolonel Inf Bangun Nawoko tiba di gerbang Markas Kodim 0824 Jember disambut laporan Dandim 0824 Jember Letkol Inf Rudianto kemudian menerima laporan berjajar jaga Kodim 0824 dan menerima pengalungan bunga dan berjabat tangan dengan seluruh Danramil jajaran Kodim 0824 Jember.
Kedatangan Kolonel Inf Bangun Nawoko yang diampingi oleh Istri selaku Ketua Persit kartika Chandra Kirana (KCK) Koorcab Korem 083 tersebut langsung diajak ke tempat transit di ruang kerja Dandim 0824 Jember.
Usai melaksanakan transit Kolonel Inf Bangun Nawoko tidak sabar untuk bertemu dengan 450 anggota Kodim 0824 Jember yang sudah menunggu di Aula Kodim 0824 Jember, anggota yang hadir terdiri dari Perwira Staf, Danramil serta Bintara dan Tamtama dari seluruh Jajaran Kodim 0824 keculai yang sedang melaksanakan dinas dalam termasuk anggotra Persit KCK Cabang XXXVIII Kodim 0824.
Kolonel Inf Bangun Nawoko yang menjabat Danrem 083/Bdj sejak 23/08/2017 tersebut pertama kali melaksanakan kunjungan kerjanya di Kodim 0824 Jember ini, perawakan gagah Kolonel Inf Bangun Nawoko lulusan Akmil 1992 tersebut dalam memberikan arahannya cukup memukau anggota Kodim 0824 Jember karena banyak diwarnai joke-joke yang bikin anggota bertepuk tangan.
Dalam arahannya Kolonel Inf Bangun Nawoko mengajak prajurit untuk selalu mensyukuri terhadap apa yang telah diterimanya serta melaksanakan tugas dengan baik, tulus dan ikhlas, pada kesempatan tersebut Kolonel Inf bangun Nawoko juga salut terhadap Bintara Pembina Desa, hingga menyanyikan lagu Babinsa dan memberikan hormat kepada Babinsa yang telah melaksanakan tugasnya dengan baik.
Kepada Ibu-ibu Persit KCK yang hadir selaku pendukung suami hendaknya selalu memberikan dorongan moril kepada suaminya saat melaksanakan tugasnya, dari aparat kewilayahan inilah negara kita aman, negara kita terhindar dari berbagai kekisruhan untuk itu ibu-ibu hendaknya salut menjadi istri prajurit kewilayahan.
Menanggapi arahan Danrem 083/Bdj Dandim 0824 Jember yang selalu mendampingi beliau pada kegiatannya di Wilayah kerjanya, dalam konfirmasinya menyampaikan hormat dan terima kasih kepada Komandan Korem 083/Bdj kolonel Inf Bangun Nawoko atas segala bimbingan dan arahannya baik kepada dirinya maupun anggotanya.
Hal tersebut tentunya semakin memberikan motivasi pada pengabdian kita sebagai bagian dari Korem 083/Bdj dan Kodam V/Brw, apalagi kita akan menghadapi penilaian lanjutan dari Mabes TNI AD untuk meraih Kodim Terbaik pada Lomba Satuan tahun 2017 yang saat ini sudah menjadi nominator 4 terbaik. (sis24)

Baca Juga:  Peringati Israq Mi,rat 1440 H Hadirkan Penceramah Usztad Maruli Ashari Hasibuan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *