Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Personil Polsek Busungbiu Jajaran dari Polres Buleleng dipimpin langsung oleh Kapolsek Busungbiu AKP I Nengah Muliadi melaksanakan pengamanan kegiatan Kunjungan Kerja bpk. Gubernur Bali di Desa Telaga Kecamatan Busungbiu Kabupaten Buleleng. Pada hari Selasa,(5/9/2017) pada pkl. 08.30 wita.
Dalam kunjungan kerjanya Gubernur Bali I Made Mangku Pastika, M. M. SMKN 1 Busungbiu di Desa Telaga Kecamatan Busungbiu Kabupaten Buleleng didampingi oleh SKPD beserta staf Gubernur Bali, dan dihadiri pula oleh Muspika Kecamatan Busungbiu, Kepala Sekolah beserta guru pengajar dan para Siswa-Siswi SMK Busungbiu, Perbekel, Kelian Desa, dan Kelian Desa Pakraman Telaga ysng keseluruhan berjumlah kurang lebih sebanyak 335 orang.
Gubernur Bali I Made Mangku Pastika, M.M. Pada sambutannya menyampaikan dirinya ingin memfasitasi seribu orang untuk bekerja dikapal pesiar, kalau disekolah ini fasilitas untuk sekolah kapal pesiar tidak ada, maka diharapkan kepada para pelajar untuk mengikuti les bahasa inggris supaya nsntinys bisa bekerja kekapal pesiar. Kami berikan prioritas untuk siswa miskin sebanyak 500 orang dari kabupaten Buleleng untuk dikerjakan kekapal pesiar.
Kapolsek Busungbiu AKP I Nengah Muliadi.S.H.mengatakan “Pengamanan kegiatan Kunjungan Kerja kita lakukan secara terbuka maupun tertutup dari penggal-penggal jalan dan lokasi kegiatan untuk memastikan kegiatan bisa berlangsung dengan aman, lancar dan kondusif”, ungkapnya. (Priya).