Setelah Dilantik Di Pendopo Kabupaten Ponorogo, Kepala Desa Terpilih Beserta Seluruh Masyarakat Desa Pomahan Pulung Gelar Tasyakuran.

 

Tonton Video: Bupati Ponorogo, Drs. H. Ipong Muchlissoni pada saat membacakan sumpah Pelantikan 4 Kepala Desa.

https://youtu.be/5vUljkl_Oeg

JAWA TIMUR – PONOROGO | detikkasus.com – Setelah dilantik oleh Bupati Ponorogo, Drs H Ipong Muchlissoni di Pendopo Kabupaten Ponorogo, Rabu (07/11). Kepala Desa Pomahan Kecamatan Pulung Haryono bersama masyarakat Desa Pomohan – Pulung langsung menggelar acara tasyakuran atas terselenggaranya proses demokrasi pemilihan kepala desa yang aman dan damai.

 

Ditemui tim detikkasus.com dirumahnya Kepala Desa Pomahan, Haryono mengungkapkan bahwa “Walaupun pada saat proses pemilihan kepala Desa serentak kemarin desa pomahan menjadi sorotan di pusat karena dianggap rawan terjadi pergesekan warga, tetapi alhamdulillah semua dapat dilalui dengan lancar, aman dan damai. Untuk itu masyarakat Desa Pomahan saat ini menggelar acara syukuran ini untuk menandai berakhirnya pesta demokrasi ini dan menjadi penanda bahwa ini adalah pesta untuk masyarakat semua, bukan hanya menjadi pesta salah satu pendukung saja,” ungkap Haryono.

Baca Juga:  Bhabinkamtibmas Banyupoh Melaksanakan Kunjungan Guna Menyampaikan Pesan Kamtibmas

Dalam acara bertajuk Malam Tasyakuran Kepala Desa Pomahan bersama dengan semua warga masyarakat desa pomahan tersebut digelar di rumah Kepala Desa Pomahan Haryanto sebagai bagian dari ramah tamah kepada semua warga masyarakat. Acara digelar pada hari Rabu 7 November 2018 dibagi menjadi 2 sesi, pada siang hari mulai pukul 11.00 – sampai sore hari diramaikan dengan 2 agenda acara yaitu Seni Cokek Mania dan juga Seni Reyog Obyog. Sedangkan untuk malam harinya sebagai puncak acara mulai pukul 19.00 digelar musik campursari dan pagelaran wayang kulit semalam suntuk dengan dalang Ki Kukuh Wibowo dan Ki Kuncoro Sabdo Widagdo, serta yang tidak kalah menarik juga mendatangkan bintang tamu dagelan Mio beserta istri yang akan menghibur semua warga yang datang.

Baca Juga:  Polisi Lakulan Razia Ranmor Jaga Kamtibcarlantas di Jalan Raya

Kedepan Kepala Desa Pomahan Haryanto berharap semua warga masyarakat Desa Pomahan baik itu pendukungnya maupun dari pihak seberang bisa bersatu, bekerjsama untuk mendukung serta menjalankan semua program desa yang nantinya akan dijalankan selama masa pimpinannya 6 tahun kedepan.

Baca Juga:  Prona Thn 2017 Desa Sukolilo Kecamatan Sukodadi, Kabupaten Lamongan, Gegerkan Warga, Per-Pemohon di Pungut Rp. 1 Juta S/d 1,6 Juta.

“Tasyakuran ini adalah dari masyarakat dan untuk masyarakat, kita lupakan semua panasnya persaingan selama masa pesta demokrasi desa, sehingga bersatu kembali sebagai masyarakat Desa Pomahan tidak ada perbedaan antara kawan ataupun lawan.” imbuh Kepala Desa Haryono.

Reporter: den
Editor: Anang Sastro

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *