Patroli Keliling Desa Bhabinkamtibmas Desa Kekeran Sampaikan Hal ini Kepada Warga di Banjar Kauhan

Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Bhabinkamtibmas Desa Kekeran Polsek Busungbiu Polres Buleleng Brigadir Gede Srestha Dharma melaksanakan patroli keliling desa dan sambang kerumah warga masyarakat didesa binaannya, Sabtu (3 /11 /2018) siang.

Dalam kegiatannya di Banjar Dinas Kauhan Brigadir Gede Srestha bertemu dan bertatap muka dengan warga binaannya dan kesempatan dimanfaatkan oleh Bhabinkamtibmas Desa Kekeran tersebut untuk menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada warga.

Baca Juga:  Kapolres Bangka Barat: Pemudik tak Perlu Pakai Perhiasan Mencolok, Hindari Kejahatan

Bhabinkamtibmas mengajak warga agar selalu meningkatkan kewaspadaan, dan meningkatkan keamanan lingkungan untuk mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas maupun tindak kejahatan.

Baca Juga:  BUSER MANDAU GREBEK TEMPAT PEMBONGKARAN SAWIT.

Dia juga mengajak warga untuk bijak dalam menyikapi setiap pemberitaan dan informasi yang beredar saat ini terutama dimedia-media sosial, karena banyak berita-berita tersebut adalah Hoax atau bohong, seperti isu tentang adanya penculikan anak.

Namun walaupun demikian, Bhabinkamtibmas mengajak warga untuk tetsp waspada, serta terus mengawasi anak-anaknya.
“jangan takut atau was-was yang terpenting tetap awasi anak-anak, jangan biarkan mereka bermain sendiri dan beri pemahaman kepada mereka agar jangan mau menerima pemberian sesuatu apapun dari orang yang tidak dikenal,” ucap Aiptu Sariasa.

Baca Juga:  Respon Aduan Masyarakat Satresnarkoba Polresta Cirebon Sita Puluhan Botol Miras

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *