Kehadiran Polantas di Lapangan Sangat Diharapkan Masyarakat Pengguna Jalan

Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Penempatan personil lalu lintas dijalan pada sejumlah titik kerawanan merupakan hal yang rutin dilaksanakan oleh jajaran Sat Lantas Polres Buleleng, namun sebelum penggelaran personil diawali dengan pemberian arahan oleh masing-masing Perwira pengendali seperti yang dilaksanakan pada hari Kamis 31 agustus 2017 dimana seluruh personil menerima arahan dari perwira pengendali dimasing-masing lokasi sesuai penempatan pos pagi.

Lokasi Pengarahan antara lain yang diberikan oleh Kaur Bin Ops Sat Lantas Polres Buleleng Iptu Ida Bagus Astawa, SH yang mengambil lokasi di depan Taman Kota Singaraja dan Apel yang diambil oleh Kanit Laka Satlantas Polres Buleleng IPTU I Dewa Made Ardana yang bertempat didepan Gedung Kesenian Singaraja, dimana dalam pengarahannya ditekankan kepada setiap personil untuk tetap memberikan pelayanan yang terbaik kepada setiap pengguna jalan, menghindari sikap arogansi dijalan serta melakukan peneguran dan penindakan apabila menemukan pelanggaran lalu lintas yang dilakukan oleh pengguna jalan.

Baca Juga:  Rangkaian Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke 63 Kasat Lantas Kunjungi Anggota Yang Sakit

Dalam keterangannya Kasat lantas Polres Buleleng AKP Adi Sulistyo Utomo, S.I.K menjelaskan bahwa “Pelaksanaan apel pagi yang mengambil lokasi terpisah merupakan upaya untuk mempercepat penempatan personil dilapangan, dengan pelaksanaan apel pagi yang dekat dengan lokasi pos pagi maka personil dapat secepatnya menempati lokasi pos yang telah ditentukan selesai menerima arahan dari pimpinan, hal ini agar keberadaan personil lalu lintas dapat dirasakan oleh masyarakat yang membutuhkan kehadiran personil dilapangan.
Pelaksanaan apel pagi yang secara serentak dimulai dari pukul 06.00 wita dan dilaksanakan disejumlah lokasi ini berkajalan dengan lancar dan selesai menerima arahan seluruh personil langsung menempati pos pagi yang telah ditentukan dan segera melaksanakan pengaturan dalam rangka pelayanan kepada masyarakat demi terciptanya kelancaran dan ketertiban arus lalu lintas di wilayah kota singaraja”, demikian penjelasan Kasat Lantas saat di konfirmasi.(Priya).

Baca Juga:  Babinsa Komsos dengan Pejabat Pemerintah Desa wedi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *