Polda Bali – Polres Buleleng, deikkasu.com. Pada Hari Sabtu Tanggal 6 Oktober 2018 Pukul 10.30 Wita, Bhabinkamtibmas Desa Selat Polsek Sukasada Jajaran Polres Buleleng melaksanakan sambang ke lingkungan lebah jaka Banjar Dinas Tukad Juwuk Desa Selat, Di Rumah Warga Yang bernama Putu Yasning (Janda) dan Keluarganya, Putu Yasning pekerjaannya sebagai petani cengkeh,
Dalam giat tersebut bhabinkamtibmas telah menyampaikan pesan pesan kamtibmas, agar warga tetap waspada dan antisipasi munculnya kasus pencurian cengkeh dengan jalan menempatkan bunga cengkeh yang sudah di petik pada tempat yang mudah diawasi, pastikan tempat penyimpanan Cengkeh Tersebut Aman,Jangan Berikan Niat Dan kesempatan bagi pelaku kejahatan,dalam giat tersebut juga bhabinkamtibmas menyampaikan tentang kegiatan pemilu tahun 2019, pileg dan pil pres, warga ikut menjaga dan memelihara kamtibmas.
Kapolsek Sukasada Kompol Nyoman Landung, SH saat dikonfirmasi menjelaskan bahwa “Sudah menjadi kewajiban setiap Bhabinkamtibmas untuk meningkatkan sambang maupun DDS untuk menghimbau warga masyarakat Desa binaanya sehingga terjalin kemitraan yang lebih harmonis guna bersama sama menciptakan situasi kamtibmas yang tetap aman dan kondusif” ucapnya.
Giat Sambang Bhabinkamtibmas Berlangsung Sampai Pukul 11.00 Wita, Berjalan Lancar Dan Aman.