Peringati HUT TNI Ke-73, Sinergitas TNI-Polri Semakin Sholid

JAWA TIMUR-MADIUN-detikkasus.com, – Di sela-sela acara syukuran HUT Ke-73 TNI, Korem 081/DSJ menerima kunjungan dari Polres Madiun Kota yang dipimpin langsung oleh Kapolres AKBP Nasrun Pasaribu, bertempat di Aula Patih Gajah Mada Makorem, Jl. Pahlawan No. 50 Kota Madiun, Jawa Timur, Jumat (5/10/18).

Kunjungan dari Polres Madiun Kota tersebut, disambut langsung oleh Danrem 081/DSJ Kolonel Inf Masduki, S.E., M.Si. dan Kasrem Letkol Inf Agus Faridianto beserta seluruh anggota.

Baca Juga:  Wakapolda Bali Buka Secara Resmi Pelatihan DVI | Reporter : Z.Arifin.

Pada kesempatan itu, Kapolres menyampaikan ucapan selamat HUT Ke-73 TNI, semoga TNI semakin solid, dicintai rakyat, profesional dan semakin memberikan pengabdian yang terbaik terhadap bangsa dan negara.

“Kami berharap, agar di hari jadi TNI Ke-73 ini, sinergitas TNI-Polri yang sudah terjalin selama ini, akan semakin kuat dan lebih baik lagi,” kata Kapolres Madiun Kota.

Baca Juga:  Belum Sepekan Dilantik Jadi Kadis Perikanan, Berani Kritik Rencana Pencabutan Subsidi Solar, Reporter Hernandi K S.Sos M.Si.

Ia juga mengatakan, agar TNI-Polri tetap solid dan bersinergi dalam menghadapi berbagai tantangan tugas ke depan.

Sementara itu Danrem 081/DSJ Kolonel Inf Masduki, S.E., M.Si. menyampaikan, “Bahwa sungguh ini momen yang sangat bahagia, pada HUT TNI kali ini, kami bisa merayakannya bersama dengan teman-teman dari Polri.”

Menurut Danrem, soliditas dan sinergitas TNI-Polri merupakan harga mati untuk membantu pelaksanakan pembangunan secara berkesinambungan, sesuai instruksi dari Bapak Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, S.I.P. “Semoga apa yang sudah terjalin selama ini, ke depannya dapat diintensifkan lagi, sehingga masyarakat akan merasa semakin aman dan nyaman,” ujarnya.

Baca Juga:  Pasca Laporan Korban Pencabulan Disinyalir Ada Intimidasi.

Kegiatan kunjungan dalam rangka memperingati HUT Ke-73 TNI tersebut, diakhiri dengan acara ramah tamah dan sesi foto bersama.(SUK/Anang Sastro)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *