Upacara Ziarah Mengisi Peringatan HUT TNI Ke 73

Jumat, 5 Oktober 2018

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


Detikkasus.com | Kegiatan ziarah ke Taman Makam Pahlawan, mengisi rangkaian Peringatan Hari Ulang Tahun TNI ke 73 tahun 2018, di Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi-selatan. Upacara Ziarah berlangsung khidmat, di TMP Barugaia, Kecamatan Bontomanai.
Rangkaian acara ziarah diawali dengan laporan perwira upacara kepada Irup dan penghormatan kepada arwah pahlawan. Dandim 1415/Selayar, Letkol Arm Yuwono, S.Sos., MM, selaku inspektur upacara sekaligus memimpin rombongan Ziarah.
Upacara ziarah ke Taman Makam Pahlawan Barugaia, diisi dengan rangkaian peletakan karangan bunga dan acara tabur bunga. Dalam keterangan, Dandim 1415/Selayar, Letkol Arm Yuwono, S.Sos., MM, selaku inspektur upacara, mengutarakan, “upacara tabur bunga dan ziarah ke Taman Makam Pahlawan, merupakan wujud refleksitas, prajuit TNI dalam mengenang jasa, dan nilai-nilai perjuangan para pahlawan dalam mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), dan sekaligus, memberikan penghormatan kepada arwah para pahlawan, yang telah gugur di medan perjuangan.
Lanjut, Yuwono menandaskan, pelaksanaan upacara Ziarah dan tabur bunga ke Taman Makam Pahlawan, diharapkan akan dapat menumbuhkan dan menanamkan jiwa patriotisme di kalangan generasi penerus harapan bangsa dengan senantiasa mengenang jasa, serta perjuangan pahlawan negeri yang telah mengorbankan segenap jiwa dan raganya dalam memerdekan Indonesia, pungkasnya.
Hadir dalam rangkaian upacara yang dilaksanakan pada hari Kamis, (04/10) tersebut, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXIX Kepulauan Selayar, Novi Tri Kusumaningrum Yuwono, Kasdim 1415/Selayar, Mayor Inf. Junaid, Pasiterdim 1415 Selayar, Kapt. Arm Husain yang bertindak selaku Komandan Upacara, Lettu Inf Zainuddin, didampingi Perwira upacara, Kapten Arm Husain, Danramil 1415-01,Mayor Arh Achmad Sarro, berikut dua SST prajurit Kodim dan barisan pramuka Saka Wirakartika. (fadly syarif)

Baca Juga:  Penyaluran BLT DD tahap 4 Desa Pulorejo - Jombang

Berita Terkait

Peningkatan Kapasitas Pemerintah Desa Gedung Sako Satu, Tim Ahli Dari Ipda Kaur
Pelaku Penyalahgunaan Narkotika Di Nisel Di Amankan Oleh Tim Opsnal Satres Narkoba Polres Nias Selatan
Kalangan Perjudian 303 Sabung Ayam dan Dadu di Digerebek, Polresta Barelang Alhasil Menyita 85 unit sepeda motor dan 4 unit mobil
Calon Wakil Bupati Kaur Bertemu Petinggi Partai Bulan Bintang
Indonesia Menyala! Presiden Prabowo resmi menghapus utang macet UMKM, Petani dan Nelayan
Pelaksanan Acara Konfrensi Pers Di Kantor Bea Cukai Kota Langsa, Belasan Wartawan Media Online
Pelindo III Selalu Ingkar Janji ! Warga Lembar Akan Mengadu Ke Komisi II DPR-RI Dan Presiden RI
Kasus Judol Di Kementerian Komdigi Jadi Atensi Kapolri

Berita Terkait

Rabu, 6 November 2024 - 17:45 WIB

Peningkatan Kapasitas Pemerintah Desa Gedung Sako Satu, Tim Ahli Dari Ipda Kaur

Rabu, 6 November 2024 - 04:17 WIB

Kalangan Perjudian 303 Sabung Ayam dan Dadu di Digerebek, Polresta Barelang Alhasil Menyita 85 unit sepeda motor dan 4 unit mobil

Rabu, 6 November 2024 - 01:11 WIB

Calon Wakil Bupati Kaur Bertemu Petinggi Partai Bulan Bintang

Selasa, 5 November 2024 - 21:56 WIB

Indonesia Menyala! Presiden Prabowo resmi menghapus utang macet UMKM, Petani dan Nelayan

Selasa, 5 November 2024 - 21:17 WIB

Pelaksanan Acara Konfrensi Pers Di Kantor Bea Cukai Kota Langsa, Belasan Wartawan Media Online

Berita Terbaru