Polda Bali – Polres Buleleng , detikkasus.com – pada hari Jumat tanggal 13 Juli 2018, pukul 24.00 wita, Personil Polsek Kawasan Laut Celukan Bawang jajaran dari Polres Buleleng dipimpin Pawas Ipda Putu Santika melaksanakan patroli dialogis di Kantor Desa Celukan Bawang untuk mengajak Linmas menjaga kamtibmas dan mengantisipasi terjadinya tindak kriminalitas di malam hari.
Dalam sambang tersebut unit patroli dialogis dengan anggota linmas yang sedang berjaga di kantor Desa Celukan Bawang, anggota patroli menyampaikan pesan kamtibmas kepada linmas untuk selalu meningkatkan keamanan di wilayahnya. Dengan melalui Siskamling Keamanan akan dapat terpelihara dengan baik dan perlu kesadaran masyarakat untuk ikut bersama-sama mewujudkan situasi Lingkungan aman, melalui Siskamling akan dapat meminimalisir bahkan dapat mencegah ancaman gangguan Kamtibmas
Unit Patroli juga menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas secara langsung dan mendorong masyarakat untuk lebih dapat menjadikan polisi bagi dirinya sendiri dan lingkungan sekitarnya. Dengan meningkatkan patroli dialogis, pelaksanaan tugas sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat dapat lebih dirasakan oleh masyarakat. Dengan adanya kegiatan Patroli dialogis tersebut, dapat diperoleh informasi lebih banyak dari masyarakat mengenai situasi Kamtibmas.
Kapolsek Kawasan Laut Celukan Bawang AKP I Gusti Arnata ketika dikonfirmasi menjelaskan “Kegiatan Patroli Dialogis rutin dilaksanakan sebagai tindakan pencegahan dari gangguan kamtibmas dan mengajak masyarakat untuk menjaga situasi yang aman dan kondusif di wilayahnya masing – masing”. Jelas Kapolsek.(Ryu)