Jumat Barokah : Bhabinkamtibmas Polsek Tapung Hilir Bersama Perangkat Desa Bantu Warga

Jumat, 13 Juli 2018

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

Detikkasus.com | TAPUNG HILIR – Salahsatu Bhabinkamtibmas Polsek Tapung Hilir yang bertugas di Desa Kota Bangun Bripka Ferry Monika SH, pagi tadi Jumat (13/7/2018) kembali menggelar kegiatan Jumat Barokah dengan memberikan bantuan paket sembako kepada beberapa warga kurang mampu di wilayah tugasnya.

Dalam kegiatan Jumat Barokah kali yak ini Bripka Ferry Monika tidak sendiri, dirinya mengajak Kepala Desa Kota Bangun sdr. Sayugi beserta Perangkat Desa dan Pengurus KUD Bangun Desa untuk memberikan bantuan kepada tiga keluarga yang membutuhkan bantuan di Desa Kota Bangun.

Baca Juga:  Kasat Binmas Polres Singkawang, Salurkan Bansos

Bantuan ini diberikan kepada Ibu Umiah (Pr 55), warga Rt 06 Rw 02 Desa Kota Bangun, Bpk. Majid (Lk 52) warga Rt 08 Rw 02 Desa Kota Bangun dan Ibu Asnah (Pr 50) warga Rt 14 Rw 02 Desa Kota Bangun Kec. Tapung Hilir.

Baca Juga:  Semua Kalangan Judi Sabung Ayam Tutup di Masa Pandemi

Masing-masing warga ini menerima satu paket sembako berupa Beras 10 Kg, Telur 1 Papan, Mie Instant 1 Kardus, Minyak Goreng 1 Liter, Gula pasir 1 Kg dan Teh 1 Kotak.

Ketiga warga yang dikunjungi Anggota Kepolisian bersama Perangkat Desa ini tampak senang dan terharu atas perhatian dan bantuan yang diberikan kepadanya, mereka juga berterimakasih atas kepedulian anggota Bhabinkamtibmas beserta perangkat desa ini.

Pada kesempatan terpisah, Kapolsek Tapung Hilir AKP Amru Hutauruk SH saat dikonfirmasi terkait kegiatan anggota Bhabinkamtibmas jajarannya ini menyampaikan, bahwa kegiatan Jumat Barokah ini sudah menjadi program inovasi di Jajaran Polres Kampar sejak beberapa tahun lalu.

Baca Juga:  Gerai Vaksin TNI-POLRI di Bunut-Widang Siapkan 200 Tahap 2

Program ini dilakukan dalam rangka menjalin silaturahmi dan sinergitas dengan warga masyarakat, semoga kegiatan ini bermanfaat bagi masyarakat dan juga jadi ibadah bagi anggota yang melaksanakannya, jelas Kapolsek. (Arifin).

Berita Terkait

Ingin Mendapatkan Keuntungan Besar Pengedar Narkoba mencampur Sabu dengan Tawas 
Program 100 Hari Asta Cita Presiden RI  Prabowo Subianto, Satresnarkoba Polres Tanjab Barat kembali Berantas Narkoba
Selama Oktober 2024, Satresnarkoba Polresta Cirebon ungkap 13 Kasus dan amankan 17 Tersangka
Polresta Cirebon gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 Tahun 2024
Polresta Cirebon gelar Makan Siang Bergizi Gratis di SLB Negeri Cakrabuana
Sinergi Polresta Cirebon dan Pemkab Cirebon gelar Program Makan Siang Gratis di SDN 3 Cipanas
Miras Hasil KRYD dan Tipiring Polresta Cirebon, Kejaksaan dan Pengadilan Negeri Cirebon, Dimusnahkan
Polresta Cirebon bagikan Makanan Sehat Gratis kepada Masyarakat

Berita Terkait

Rabu, 6 November 2024 - 20:24 WIB

Ingin Mendapatkan Keuntungan Besar Pengedar Narkoba mencampur Sabu dengan Tawas 

Rabu, 6 November 2024 - 20:18 WIB

Program 100 Hari Asta Cita Presiden RI  Prabowo Subianto, Satresnarkoba Polres Tanjab Barat kembali Berantas Narkoba

Jumat, 1 November 2024 - 18:29 WIB

Selama Oktober 2024, Satresnarkoba Polresta Cirebon ungkap 13 Kasus dan amankan 17 Tersangka

Senin, 28 Oktober 2024 - 16:49 WIB

Polresta Cirebon gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 Tahun 2024

Jumat, 25 Oktober 2024 - 08:49 WIB

Polresta Cirebon gelar Makan Siang Bergizi Gratis di SLB Negeri Cakrabuana

Berita Terbaru

Berita Terkini

Sujadi Saddat Mangkir Lagi dari Panggilan Ke Dua Bawaslu

Kamis, 7 Nov 2024 - 22:04 WIB