Polda Bali – Polres Buleleng, detikkasus.com – Polsek Sawan jajaran dari Polres Buleleng, terus berupaya mengamankan wilayahnya, untuk mencegah Terorisma, tindak kriminalitas dan gangguan kamtibmas, serta antisipasi tindak pidana pencurian kendaraan.
Dipimpin Pawas Polsek malam ini, Iptu I Dewa Putu Sudiasa, S.IP. dan 6 ( Enam ) Personil, terus melakukan Kegiatan Razia Kendaraan Bermotor di malam hari, di Depan Mako Polsek Sawan.
Kegiatan tersebut, hari Kamis tanggal 24 Agustus 2017 Pukul 21.30 wita, sampai dengan Pukul 22.00 wita, dalam rangka Antisipasi Terorisma, Tindak kriminalitas dan gangguan kamtibmas, di Wilayah Hukum Polsek Sawan dengan melaksnakan pemeriksaan terhadap kendaraan, pengemudi maupun barang bawaan yang dinilai mencurigakan serta untuk menekan angka pencurian kendaraan bermotor.
Kegiatan tersebut menyasar Target antara lain orang dan barang yang dicuragai ( Teroris ) Sajam, Senpi handak, miras, narkoba, pada kegiatan tersebut telah memeriksa kendaraan roda dua 25 unit, roda empat 7 unit, roda enam 2 unit, roda sepuluh nihil, mobik Bok 1 unit, Riksa Tas 2 Tas, Riksa orang 3 orang, hasil pelaksanakan kegiatan tersebut menemukan 1 pelanggaran tanpa STNK, ditindak dengan tilang, Barang bukti disita 1 lembar SIM, nihil ditemukan sesuai dengan sasaran TO ( Target Oprasi).
Kapolsek Sawan AKP I Made Derawi, S.H. saat dimintai konfirmasi menjelaskan “Kegiatan Razia Kendaraan Bermotor, yang di laksanakan oleh anggota Polsek Sawan, merupakan protap dari jajaran Polres Buleleng, serta untuk menekan angka pencurian kendaraan bermotor, untuk mewujudkan situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif”, ucap Kapolsek. (Priya).