Berbagi Dengan 60 Anak Yatim.

Provinsi Jatim – Kabupaten Lumajang: Detikkasus.com – Plt. Bupati Lumajang, dr. Buntaran Supriyanto, M.Kes., bersama Direktur PDAM, Mochamad Sholeh, S.Sos., berbagi dengan 60 Anak Yatim di RM. Pondok Asri Lumajang, Kamis (24/5/2018).

Kegiatan ini, berlangsung saat Buka puasa dalam rangka menyambut HUT ke – 35 PDAM Kabupaten Lumajang tahun 2018. Dalam kesempatan tersebut, Plt. Bupati Lumajang, dr. Buntaran Supriyanto, M.Kes., menandatangani perjanjian kerjasama pembayaran rekening secara online bersama Kantor Pos Kabupaten Lumajang, PT. Magna Karsa Mulya, BNI, Bank Jatim dan BRI.

Baca Juga:  Lagi, 2 Penambang Pasir Tenggelam di Sungai Bengawan Solo

dr. Buntaran Supriyanto, M.Kes., menyampaikan bahwa di Kabupaten Lumajang, banyak sekali lembaga sosial anak yang memerlukan uluran tangan. Oleh karena itu Ia mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan PDAM Lumajang. Plt. Bupati ingin mengajak masyarakat untuk makin terdorong berbagi dengan sesama. Diharapkan, dengan santunan itu, dapat bermanfaat dalam menyambut hari raya idul fitri yang akan datang.

Baca Juga:  Urungkan Tindak Pidana Personil Polsek Pantau Pasar Tradisional

Sementara itu, Direktur PDAM Kabupaten Lumajang, Mochamad Sholeh, S.Sos., melaporkan buka puasa bersama ini dimaksudkan untuk meningkatkan ibadah dan menambahkan ilmu keagamaan bagi seluruh pegawai PDAM dan pihak ketiga, agar tercipta suatu sinergitas yang sehat antara duniawi (pekerjaan) dan ukhrowi. Kegiatan tersebut bertujuan untuk menjalin kersama /silaturrahmi yang baik dan profesional antara Direktur, Dewan Pengawas dan pegawai perusahaan, OPD terkait dan pihak ketiga, meningkatkan ibadah dan pengetahuan tentang agama, serta membangkitkan semangat dan motivasi kerja pegawai.

Baca Juga:  Kapolri Jenderal Pol. Tito Karnavian Perintahkan Usut Tuntas Kasus Saracen Hingga ke Pemesan dan Pendananya.

Hadir dalam acara tersebut Kepala Kantor Pos Kabupaten Lumajang, Pimpinan PT. Magna Karsa Mulya, Pimca BNI 46, Pimca Bank Jatim dan Pimca BRI.

Sumber: (Humas dan Protokol) Pemkab Lumajang

Reporter: Riaman.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *