Detikkasus.com | NO : PR /1/ V / PENREM / 2018 – BLITAR, Untuk mendukung pelaksanaan tugas operasi Pamtas Darat RI-Malaysia, Yonif 511/DY menerima Tim Pusbintal TNI untuk memberikan ceramah pembekalan Bintal kepada personel yang akan melaksanakan tugas operasi. Letkol Caj Drs. Wagirun di terima langsung oleh Danyonif 511/DY Letkol Inf Jadi, S.I.P beserta perwira staf di Mako Yonif 511/DY. (08/05/2018)
Kegiatan pengarahan bertempat di Aula Graha Bhakti Yonif 511/DY Jl. Maluku Kota Blitar dengan tema “Mental Yang Tangguh Kunci Keberhasilan Tugas”. Pengarahan yang diikuti oleh 450 prajurit, Tujuan diadakannya pengarahan bintal ini adalah untuk memberikan pencerahan kepada prajurit agar selalu berhasil di dalam melaksanakan tugas pokoknya sebagai prajurit.
Pengarahan yang diberikan oleh Letkol Caj Drs. Wagirun memberikan pencerahan kepada prajurit khususnya dalam kehidupan berasrama, bermasyarakat dan kedinasan. Para prajurit wajib meningkatkan kualitas iman, dan ketaqwaan kepada Tuhan YME sebagai landasan moral, agar selalu mendapat bimbingan, petunjuk, berkat dan rahmat dari Tuhan dimanapun kita bertugas. Prajurit wajib tumbuh kembangkan rasa kebersamaan (jiwa korsa) yang baik, saling menghormati dan menghargai, serta sikap gotong-royong sebagai landasan untuk memelihara persatuan dan kesatuan.
Di dalam pengarahan tersebut berisi tentang berbagai macam hal-hal yang bisa mempengaruhi prajurit, sehingga jangan ragu dalam bertindak dan mengambil keputusan. Selain itu pula, pengarahan itu juga mendorong agar prajurit harus tegas, berani, dan selalu membela hal yang benar. Diharapkan prajurit Yonif 511/DY berani dan tidak ragu-ragu menghadapi serta menanggani situasi dan kondisi di sekitarnya dengan tetap mempedomani Sapta Marga, Sumpah Prajurit dan 8 Wajib TNI. Saya menekankan kepada seluruh parjurit Yonif 511/DY dalam melaksanakan tugas operasi di Kalbar tidak ada yang melakukan pelanggaran Asusila, Penyalah gunaan narkoba, Penyalah gunaan senpi dan muhandak, dsb yang bisa merugikan diri sendiri, keluarga dan satuan, ujar Letkol Caj Drs. Wagirun
Danyonif 511/DY Letkol Inf Jadi, S.I.P dalam sambutannya mengucapkan selamat datang tim dari Pusbintal TNI di Yonif 511/DY dan juga terimakasih atas kesediaanya tim Pusbintal TNI meluangkan waktunya dalam rangka memberikan pembekalan terhadap Prajurit Yonif 511/DY. Danyonif 511/DY mengungkapkan, kegiatan Bintal ini sangat bernilai positif bagi prajurit yang akan melaksanakan tugas operasi dan dapat meningkatkan kesadaran para prajurit terhadap norma dan nilai-nilai yang harus di pedomani dalam kehidupan berbangsa dan bernegara secara baik dan benar serta memberikan pembekalan kepada Prajurit agar dapat menjalankan tugas dengan baik terutama di daerah tugas pengamanan perbatasan. (DONI)
Authentikasi
Kapenrem 081 Mayor Arm Timbul Moedjihartoyo,S.Pd